SuaraSumut.id - Seorang oknum guru sekolah dasar (SD) Negeri di Sumatera Utara (Sumut), dilaporkan ke polisi atas kasus dugaan pelecehan seksual terhadap muridnya.
"Oknum guru berinisial SH dilaporkan atas kasus dugaan pencabulan terhadap dua orang muridnya," kata Kasubbag Humas Polres Taput Aiptu W Baringbing, Rabu (23/3/2022).
Kasus ini bermula saat korban menceritakan kasus yang dialaminya kepada sang ibu. Di mana
sekitar Desember 2021, oknum guru berinisial SH memeluk dan memegang payudara korban dengan alasan agar semakin besar.
Usai meraba-raba bagian sensitif korban, SH disebut memberi uang Rp 2 ribu untuk jajan korban.
Baca Juga: Soal Reshuffle, PAN Akui Punya Informasi Begini
"Peristiwa terjadi di ruang kelas. Saat itu korban disuruh gurunya membawa teh manis saat tidak ada orang lain di kelas itu," ungkapnya.
Korban yang mengalami trauma, lalu memberanikan diri untuk memberitahukan kepada ibunya.
"Setelah orang tua korban mendapat laporan dari anaknya langsung dilaporkan kepada kepala sekolah," jelasnya.
Pihak sekolah yang mendapat laporan memalukan itu, langsung meresponnya. Oknum guru bersama kepala sekolah mendatangi orang tua korban untuk minta maaf.
"Namun seluruh keluarga korban tidak terima dan akhirnya melapor ke polisi," katanya.
Pihaknya yang menerima laporan lalu menindaklanjutinya dengan melakukan pemeriksaan terhadap korban.
"Terungkap bahwa ada dua korban. Murid yang sama di sekolah tersebut," jelasnya.
Saat ini pihaknya sedang melakukan penyelidikan atas laporan itu. Pihaknya juga akan segera memanggil oknum guru tersebut.
"Korban dan orang tuanya sudah kita periksa. selanjutnya saksi-saksi lain juga akan kita periksa. Setelah itu terlapor akan segera kita panggil untuk dimintai keterangan," tandasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
5 Lowongan Kerja Pabrik Medan Terbaru: Cek Posisi dan Kualifikasinya!
-
Pernikahan Bukan Solusi bagi Korban Pelecehan Seksual, Hanya Nambah Masalah
-
Mahasiswi Jambi Diperkosa Senior Mapala, Kemen PPPA Ingatkan Kampus Harus Jadi Garda Depan Pencegahan TPKS
-
Bejat! Pimpinan Ponpes di Jambi Cabuli 11 Santri dan 1 Santriwati, Begini Modusnya
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
Terkini
-
Revitalisasi Stadion Teladan Medan Belum Rampung dari Target Oktober 2024, Apa Penyebabnya?
-
Begal di Deli Serdang Beraksi Naik Mobil Bacok Pemotor, 1 Pelaku Terkapar Ditembak
-
29 Pengungsi Rohingya di Aceh Timur Kabur dari Penampungan
-
Motif Pelaku Rampok Mobil-Gorok Leher Driver Taksi Online di Medan karena Terlilit Utang Judi Online
-
Edy Bilang Beli Medan Club Bonus, HIMMAH Sumut: Bonus atau Ada Kepentingan Lain?