
SuaraSumut.id - Meski hari raya Idul Fitri masih lama, namun pengusaha kue kering khas Lebaran di Medan, sudah banjir pesanan. Pemesanan kue kering naik signifikan hingga 70 persen.
Salah satu pengusaha kue di Perumnas Mandala Medan, Putri (27) mengatakan, pesanan sudah mulai ramai sebelum memasuki bulan Ramadhan.
"Seminggu sebelum Ramadhan, kami sudah membuat kue," katanya kepada SuaraSumut.id, Rabu (6/4/2022).
Ia mengatakan, pandemi Covid-19 yang melanda sejak tahun 2020, sempat membuat bisnis kue mengalami penurunan pemesanan hingga mencapai 50 persen.
Baca Juga: Hormati Lawan, Momen Luis Suarez Ogah Injak Lantai Berlogo Man City
Namun, angka kasus Covid-19 yang perlahan mereda membuat pemesanan kue kering kembali naik.
Pesanan bukan hanya dari Kota Medan saja, tapi juga merambah hingga ke luar provinsi, seperti Aceh, dan Gorontalo.
"Naiknya sekitar 70 persen. Yang pesan lebih banyak dari tahun 2021 sebelumnya," katanya.
Ia mengaku, usaha kue kering yang dirintis oleh orang tuanya memang menjadi favorit di Medan. Selain harganya terjangkau, citarasa kuenya juga premium. Adapun jenis kue keringnya, yaitu almond, capuccino, almond Mata, nenas dan lainnya.
"Kami memakai bahan nomor satu. Harga setiap satu toples sekitar Rp 35 ribu hingga Rp 65 ribu," ucap Putri.
Kue kering ini nantinya disajikan oleh masyarakat pada Lebaran Idul Fitri sebagai cemilan menyambut para tamu yang datang.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Punya Kualitas, 3 Pemain Timnas Indonesia U-23 Ini Layak Abroad
-
Lowongan Kerja untuk Baladewa, Ahmad Dhani Rekrut Fans Jadi Barista di Kopi Dewa 19
-
10 Cara Mengatur HP agar Bisa Melantunkan Al-Quran Semalaman Tanpa Khawatir Baterai Rusak
-
Bacaan Niat Puasa Qadha Ganti Ramadhan di Bulan Syawal: Arab, Latin dan Artinya
-
Kapan Batas Akhir Puasa Syawal 2025? Jangan Sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
-
LDA Keraton Solo: Wacana Pembentukan DIS Sempat Diajukan ke MK
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
Terkini
-
Pria di Labusel Cabuli 3 Remaja, 1 Korban Hamil
-
Penembak Remaja hingga Tewas Saat Tawuran di Medan Serahkan Diri ke Polisi
-
Telkomsel dan Pegatron Terapkan Jaringan 5G
-
Buruan Klaim! Saldo DANA Gratis Hari Ini Bisa Buat Modal Jalan-Jalan ke Mal
-
Promo Indomaret Jelang Akhir April 2025, Susu hingga Nescafe Paling Murah