SuaraSumut.id - Sejumlah kuburan yang ada di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kristen Simalingkar B Kecamatan Medan Tuntungan, amblas diterjang air sungai.
Dilihat SuaraSumut.id dari video yang beredar, terlihat kondisi kuburan yang amblas berada persis di tepi sungai.
Puing-puing bangunan kuburan dan bagian nisan tampak berserakan sudah terperosok ke dasar sungai.
Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Medan Syarifuddin Irsan Dongoran mengatakan, pihaknya telah mendatangi lokasi pemakaman yang amblas itu.
"Ada 12 makam yang terdampak, longsor akibat meluapnya air sungai," katanya, Rabu (20/4/2022).
Ia menjelaskan, meluapnya air sungai sendiri karena hujan dengan intensitas tinggi. Banjir kiriman juga sampai ke Medan dan mengakibatkan sejumlah kuburan amblas diterjang air sungai.
Untuk mengantisipasi adanya longsor susulan, pihaknya telah turun ke lokasi memasang tanggul.
Selain itu, pihaknya juga menyurati Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Medan untuk memasang bronjong penahan longsor.
"Untuk sementara, anggota kita sudah datang ke lokasi untuk memasang tanggul dari goni dan pasir," tandasnya.
Baca Juga: Tiba di Bareskrim, Rizky Billar dan Lesti Kejora Bawa Koper Berisi Uang Pemberian DNA Pro
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Hindari Kejaran Polisi, Pelaku Pembunuhan di Wirobrajan sempat Sembunyi di Kuburan hingga Tidur di Semak-semak
-
Potret Kuburan Massal dan Kehancuran di Bucha dan Hostomel
-
Viral Kejadian Aneh Pohon Dekat Kuburan Batangnya Bersinar Keluarkan Api, Netizen: Pertanda THR Segera Turun
-
Tanah Kuburan Longsor, Warga Dihebohkan dengan Wujud Jenazah Utuh Terkubur 20 Tahun
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Telkomsel Perkuat Konektivitas Huntara Aceh Tamiang melalui Kolaborasi Telkom Group dan Danantara
-
Bupati Copot Lurah-Kades Sampaikan Terima Kasih ke Bakhtiar, Rahmansyah: Gubsu Harus Beri Peringatan
-
Ribuan ASN Pemerintah Aceh Dikerahkan Bersihkan Sekolah Pascabencana
-
Perdana di 2026, Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 5 Kg Sabu Antar Provinsi di Langkat
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus