SuaraSumut.id - Momen lebaran yang biasanya menjadi ajang meraup keuntungan besar justru tahun ini sebaliknya. Pasalnya, penjualan kue lebaran Idul Fitri di pasaran Banda Aceh, masih lesu. Bahkan juga menurun jika dibandingkan pada tahun sebelumnya.
Penjual kue lebaran di Pasar Atjeh, Aurida Lathifah mengatakan, pembeli kue tidak seramai tahun lalu.
"Pembeli belum ramai, padahal sudah memasuki lebaran. Tahun lalu, pembeli sudah ramai sejak memasuki puasa Ramadhan ke-15," katanya, melansir Antara, Selasa (26/4/2022).
Jika membandingkan dengan lebaran tahun lalu, penjualan sudah lima kali ganti kue. Akan tetapi, lebaran tahun ini baru dua kali.
Selain sepi pembeli, kata Aurida, harga kue juga naik dari Rp 45 ribu menjadi Rp 50 ribu hingga Rp 55 ribu per stoples. Kenaikan harga ini dampak dari kenaikan harga bahan baku.
"Bahan baku kue lebaran seperti minyak goreng, mentega, dan tepung sekarang mahal. Jadi, harga kue lebaran ikut naik," katanya.
Adapun kue lebaran yang menjadi incaran masyarakat, yaitu nastar, bangkit susu, sagon, dan juga kacang-kacangan.
"Kebanyakan kue yang laris bukan kue lebaran, tetapi kue khas Aceh," katanya.
Pembelinya adalah masyarakat dan mahasiswa perantauan. Mereka membeli kue tradisional sebagai oleh-oleh.
Baca Juga: Profil Vincenzo Annese, Pelatih asal Italia yang Santer Dikabarkan Bakal Balik ke PSIS Semarang
"Kue khas Aceh paling banyak dibeli seperti bolu ikan, emping, dan kopi, pisang sale, keukarah, melinjo," tukasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Korban Banjir Pidie Jaya Masih Bertahan di Tenda Pengungsian, Huntara Tak Kunjung Jelas
-
BMKG Peringatkan Gelombang Laut Tinggi di Sumut hingga 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional