SuaraSumut.id - Kebakaran hebat melanda kawasan pemukiman padat penduduk di Jalan Wahidin Gang Lurah, Kecamatan Medan Area, Kota Medan, Sumatera Utara, Minggu (1/5/2022) dini hari.
Kobaran api pertama kali muncul sekitar pukul 02.30 WIB dan dengan cepat merembet dari satu rumah warga ke rumah warga lainnya yang lokasinya berdempetan.
Melihat amuk si jago merah yang semakin menjadi-jadi, warga sekitar mengevakuasi sembari mencoba memadamkan api menggunakan peralatan seadanya.
Warga juga meminta bantuan kepada Dinas Pencegah dan Pemadam Kebakaran (DP2K) Kota Medan, agar meredakan kebakaran yang semakin membesar.
Baca Juga: Jadwal Imsak dan Salat Kota Medan Sekitarnya Hari Ini, Minggu 1 Mei 2022
"Semua (warga) panik, karena rumahnya berdempetan," kata Meilani Eka Purnama salah seorang korban kebakaran kepada wartawan.
Ia mengatakan, hingga pukul 03.30 WIB, ada sekitar 10 rumah semi permanen yang ludes dilahap api. Lokasi rumah terbakar berada di pinggiran rel kereta api.
"Sampai sekarang api masih besar," cemas Meilani.
Ia mengatakan warga yang terdampak kebakaran berhamburan keluar untuk menyelamatkan diri, sekaligus mengevakuasi sejumlah barang-barang.
Sementara, petugas pemadam kebakaran hingga pukul 04.00 WIB masih berjibaku memadamkan kebakaran di kawasan pemukiman warga tersebut.
Baca Juga: Polisi Akan Periksa Kejiwaan dan Tes Urine Ayah Banting Anak hingga Tewas di Sumut
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Nyoblos Didampingi Keluarga, Edy Rahmayadi: Aku Pilih Nomor 1
-
Cegah Politik Uang, Relawan Bobby-Surya Patroli Semua TPS di Sumut
-
Daftar Lowongan Kerja Sopir Pribadi di Sumut
-
Gerindra Minta Hasto Jangan Baper Terkait Pilgubsu 2024: Bobby Nasution Solusi Pembangunan di Sumut
-
Berapa UMP Sumatera Utara 2025? Berikut Simulasi Hitungannya
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
110 TPS di Sumut Gelar Pemungutan Suara Susulan Akibat Banjir
-
Edy-Hasan Keok di TPS Bobby Nasution, Ini Hasilnya
-
Hasil Pilgub Sumut 2024: Edy Rahmayadi Unggul di TPS Kediamannya
-
Tim SAR Brimob Polda Sumut Evakuasi Warga Terjebak Banjir di Medan
-
5 Warga Diduga Terlibat Politik Uang di Pilkada Banda Aceh 2024 Ditangkap