SuaraSumut.id - Manchester City semakin menjauhi kejaran Liverpool dalam perburuan gelar juara Liga Premier Inggris. City kini unggul 3 poin dari Liverpool yang berada di posisi kedua usai melumat Newcastle United dengan skor 5-0 di Stadion Etihad, Senin dini hari WIB.
Raheem Sterling mengemas dua gol. Sementara Aymeric Laporte, Rodri Hernandez, dan Phil Foden masing-masing turut menyumbang satu gol bagi tim besutan Pep Guardiola yang kini menciptakan jarak keunggulan tiga poin atas Liverpool dalam perburuan gelar juara.
City kini makin nyaman di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 86 poin, sedangkan Newcastle yang menderita dua kekalahan beruntun berada di urutan ke-13 klasemen dengan 43 poin, demikian catatan situs resmi Liga Inggris.
Sukses meredam ancaman Newcastle di awal-awal laga, City membuka keunggulan mereka lewat tandukan jarak dekat Sterling memanfaatkan umpan sundulan Joao Cancelo pada menit ke-19.
Sejak itu kendali permainan sepenuhnya berada di tangan City yang menggandakan keunggulan pada menit ke-38 melalui situasi sepak pojok ketika Laporter menyambar bola muntah bola tembakan Ilkay Gundogan yang tak diantisipasi sempurna kiper Martin Dubravka.
Tertinggal 0-2, Newcastle semakin kesulitan mengembangkan permainan di babak kedua dan gawang mereka jebol lagi pada menit ke-61 saat umpan sepak pojok Kevin De Bruyne disambut Rodri di area tiang dekat untuk mencetak gol ketiga City.
Unggul tiga gol tak membuat City mengendurkan mesin serangan mereka dan tepat pada pengujung waktu normal Foden memperlebar marjin jadi 4-0 dengan sontekan sederhana memanfaatkan umpan tarik Olexandr Zinchenko.
Lantas tiga menit kemudian dalam waktu tambahan Sterling melengkapi raihan dwigol sekaligus kemenangan City menjadi 5-0.
Di pertandingan selanjutnya, City akan bertandang ke markas Wolverhampton pada Rabu (11/5), sedangkan punya waktu panjang beristirahat sebab baru main lagi pada Senin (16/5) menjamu Arsenal di St. James' Park. (Antara)
Baca Juga: Manchester City Diambang Juara, Pep Guardiola Mulai Berani Hina Liverpool
Berita Terkait
-
Hasil Liga Inggris: Everton Keluar dari Zona Merah, West Ham Tempel Manchester United
-
Hasil Liga Inggris: Eddie Nketiah Cetak Brace, Arsenal Tekuk 10 Pemain Leeds United
-
Makin Seram! Ini Prediksi Line-up Liverpool Musim Depan Andai Bintang Benfica Darwin Nunez Bergabung
-
Link Live Streaming Manchester City vs Newcastle United di Liga Inggris
-
Momen Cristiano Ronaldo Tertawa saat Manchester United Dibantai Brighton
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati