SuaraSumut.id - Band Sheila on 7 kehilangan personelnya, yakni Brian Kresna Putro. Sang drummer resmi keluar dari band itu. Kekinian Sheila On 7 tersisa Duta (vokalis) Adam (bassist) dan Eros (gitaris).
Hal itu dibenarkan manajemen yang dibagikan Adam selaku bassist band tersebut, melansir Suara.com, Selasa (10/5/2022).
"Kami informasikan terhitung sejak 6 April 2022, saudara Brian (Drummer) sudah tidak lagi menjadi bagian dari Sheila on 7," katanya.
Keputusan Brian hengkang sebagai drummer Sheila on 7 sudah melalui pertimbangan yang matang.
"Keputusan ini disepakati setelah melalui evaluasi, pertimbangan yang cukup panjang, dan tentunya juga diskusi dengan saudara Brian," katanya.
Mereka sudah merelakan keputusan Brian keluar dari Sheila on 7. Pihaknya mengaku sudah ikhlas dengan kepergian Brian.
"Insya Allah semua ini kami jalani dengan penuh keikhlasan untuk tujuan yang terbaik bagi perjalanan hidup kedua belah pihak kedepannya," katanya.
"Tak lupa kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang selama ini telah mendukung dan akan terus mendoakan segala yang terbaik untuk keluarga besar kami," tukasnya.
Raporter: Yuliani
Baca Juga: Daftar Kasus 5 Anak Meninggal Diduga Kena Hepatitis Akut di Indonesia
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet