SuaraSumut.id - Relawan Sandi Uno Fans Club Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara (Sumut), mendeklarasikan dukungan kepada Menparekraf, Sandiaga Salahuddin Uno untuk menjadi calon presiden 2024.
Ketua Sandi Uno Fans Club Serdang Bedagai M Roni Ispandi mengatakan, Sandiaga memiliki kemampuan dalam bidang ekonomi. Sehingga dianggap cocok untuk memimpin bangsa Indonesia.
"Kami dari milenial, emak-emak, nelayan, komunitas melayu peduli, UMKM, dan komunitas becak motor mendukung Sandiaga jadi presiden 2024. Sebab sosoknya bisa memenuhi kebutuhan semua kalangan," katanya Kamis (12/5/2022).
Dari sekian banyak tokoh hanya Sandiaga yang pas di hati semua kalangan. Bahkan, Sandiaga juga memiliki misi membuka lapangan kerja sehingga bisa membantu milenial dan perekonomian Indonesia.
"Dari latar belakangnya, misinya untuk membuka lapangan kerja dan bisa membantu ekonomi Indonesia, saya kira Pak Sandi yang paling pas untuk 2024," ujarnya.
Roni mengaku akan terus mendukung Sandiaga hingga waktu pemilihan presiden atau Pilpres 2024.
"Kami mau mengepakkan sayap untuk mendukung, mensosialisasikan dan mendoakan Bang Sandi sampai 2024 jadi presiden," ujarnya.
Selain itu, relawan juga melakukan aksi sosial dengan membagikan sembako. Mereka juga menandatangani spanduk sebagai bentuk dukungannya.
Baca Juga: Pelaku Pembobol Rekening Nasabah Bank Nagari Diduga Bukan WNI
Berita Terkait
-
Viral, Relawan Kalimantan Selatan Deklarasi Dukung Anies Maju Capres 2024
-
Ridwan Kamil: PPKM Akan Ada Selamanya sampai Deklarasi Pandemi ke Endemi
-
Pelantikan Ketua Demokrat Sulsel Ni'matullah Akan Dirangkaikan Dengan Deklarasi AHY Calon Presiden RI
-
Ratusan Anggota Relawan Desa di Sulawesi Selatan Deklarasi Ganjar Pranowo Calon Presiden
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat