Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Selasa, 17 Mei 2022 | 13:41 WIB
Ilustrasi mayat, jenazah. [Envato]

SuaraSumut.id - Kebakaran maut melanda sebuah rumah semi permanen di Desa Sei Semayang, Kecamatan Sunggal, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), Selasa (17/5/2022) dini hari.

Kebakaran itu mengakibatkan seorang wanita bernama Rahmadani (33) tewas terbakar di dalam kamarnya.

Informasi dihimpun, api pertama kali muncul sekitar pukul 02.15 WIB. Salah seorang warga sekitar yang melihat kejadian ini kemudian berteriak kebakaran.

Teriakan itu membuat warga sekitar yang sedang tidur seketika terbangun dan keluar rumah.

Baca Juga: Dea OnlyFans Rupanya Lagi Hamil, Minta Kejaksaan untuk Tidak Menahannya

Petugas pemadam kebakaran yang mendapat laporan turun ke lokasi kejadian. Api dapat dipadamkan sekitar pukul 03.00 WIB.

Akibat kebakaran ini seisi rumah hangus terbakar. Selain itu, salah seorang penghuni rumah meninggal dunia.

"Kebakaran ini mengakibatkan satu korban jiwa. Jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara," kata Kapolsek Sunggal Kompol Chandra Yuda Pranata.

Ia mengatakan saat kejadian korban sendirian di dalam rumahnya. Sementara kedua orang tuanya beserta anaknya sedang berada di rumah keluarga dalam rangka menghadiri acara pengajian.

"Suami korban sudah meninggalkan korban, sehingga korban menumpang tinggal di rumah orang tuanya," katanya.

Baca Juga: Anisa Rahma Eks Cherrybelle Hamil usai Menanti 4 Tahun, Siap Sambut Anak Kembar

Terkait penyebab kebakaran sendiri masih dalam penyelidikan pihak berwajib.

"Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan, kerugian ditaksir mencapai seratus juta rupiah," tukasnya.

Kontributor : M. Aribowo

Load More