Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Rabu, 18 Mei 2022 | 17:36 WIB
Ustaz Abdul Somad. [Instagram/@ustadzabdulsomad_official]

SuaraSumut.id - Ustaz Abdul Somad atau UAS menyindir Gubernur Riau Syamsuar yang mengomentari masalah yang menimpanya.

Sindiran tersebut disampaikannya melalui akun Instagram @ustadzabdulsomad_official.

"Before After Pilkada," dilihat Rabu (18/5/2022).

Terlihat ada dua tangkapan layar pemberitaan media online yang diunggah. UAS mengomentari pada judul berita pertama dengan tulisan "Sesudah jadi Gubernur". Pada berita kedua UAS mengomentari dengan tulisan "Menjelang 2024".

Baca Juga: Ayahnya Hanya Miliki Handphone Jadul, Kisah Anak Rela Menabung Demi Belikan HP Bikin Haru

Unggahan yang tidak diketahui maksud tujuannya itu mendapat komentar dari warganet.

"Jangan dipilih lagi," tulis warganet.

"Takut kehilangan jabatan," tulis warganet lainnya.

"Tetap Senyum, ditolak Singapura tetap diterima di hati," tulis warganet.

"Keras," tulis warganet.

Baca Juga: Viral Emak-emak Dusun Tekelan Antusias Nonton Wayang di Tengah Hawa Dingin, Penampilannya Ramai Disorot

Diketahui, UAS dideportasi dari Singapura bersama keluarga saat akan berlibur ke negara tersebut pada Senin (16/5/2022).

Saat di imigrasi Singapura, UAS mengaku tak mendapat penjelasan alasan kenapa dirinya ditolak masuk ke wilayah negara itu.

Pemerintah Singapura melalui Kementerian Dalam Negeri buka suara terkait penolakan UAS di negaranya.

Menurut Singapura, UAS dianggap sebagai sosok yang kerap menyampaikan ceramah ekstrem terkait agama.

Load More