SuaraSumut.id - Bus Simpati Star terbalik di jalan lintas Medan-Banda Aceh, di Desa Aramiah, Kecamatan Birem Bayeun, Kabupaten Aceh Timur, Senin (30/5/2022).
Peristiwa yang terjadi pada pukul 04.30 WIB tersebut mengakibatkan 21 penumpang dilarikan ke rumah sakit.
"Para penumpang mengalami luka-luka, baik ringan maupun luka berat," kata Kasat Lalu Lintas Polres Langsa AKP Ritian Handayani, melansir Antara.
Peristiwa berawal saat bus melaju dari arah Banda Aceh menuju Kota Langsa dalam kecepatan tinggi.
Sesampainya di lokasi jalan menikung, kata Ritian Handayani, sopir yang diduga mengantuk membuat bus masuk ke berem jalan sebelah kanan. Sopir bus terkejut hingga membanting setir ke kiri, sehingga angkutan umum tersebut terbalik.
"Penumpang bus mengalami luka-luka langsung dilarikan ke rumah sakit di Kota Langsa," kata Ritian.
Pihaknya sudah mengamankan bus yang mengalami kecelakaan tunggal itu. Sejumlah saksi juga sudah diperiksa. Namun demikian, pengemudi bus melarikan diri usai kecelakaan.
"Sopir melarikan diri dan membiarkan bus terbalik setelah kecelakaan," katanya.
Adapun penumpang bus, yaitu Adelia Mutiara (20), Nurul Fitriani (22), Dahlan (45), Mirdiani (27), Nurjani (56), Fitri Diana (33), Jinan Jinani (2), Ahmad Rizki (4).
Kemudian, Hendro (27), Harry Sudarmaji (51), Rezki (22), Fitriani (40), Misriani (44), Sanopi M Sarung (38).
Maisara M Nur (50), Nurhayati (75), Yosep Tambunan (40), Asni (64), Dwi Rahmah (19), Juniar (29) dan Rahma Annisa (19).
Baca Juga: CPNS Ramai-ramai Undur Diri, Berikut Ini Instansi yang Banyak Ditinggal
Berita Terkait
-
Riski Kecelakaan di Ponorogo, Kawan-kawan Klub Motornya di Rombongan Depan Tidak Tahu
-
Mobil Pikap Kecelakaan Hingga Terjun Ke Laut, Tiga Remaja Tewas
-
Korban Kecelakaan Jatuh dari Jembatan di Pamekasan Akhirnya Ditemukan
-
Perusahaan Ini Capai 85 juta Jam Kerja Tanpa Kecelakaan, Bagaimana Strateginya?
-
Miris! Viral Emak-emak Rekam Peristiwa Kecelakaan dari Dekat, Publik: Kelakuan Warga +62
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana
-
59.365 Meter Jaringan Irigasi di Kabupaten Aceh Timur Rusak Akibat Bencana
-
Kurikulum Darurat KBM Diterapkan di Aceh Timur Pascabencana