SuaraSumut.id - Wali Kota Bern Alec Van Graffenried menyampaikan dukanya terkait hilangnya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di Sungai Aare, Swiss.
Graffenried menulis surat menyentuh untuk Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil. Surat tulisan tangan itu diunggah oleh istri Ridwan Kamil, Atalia Praratya di akun Instagram pribadinya, Kamis (2/6/2022).
Graffenried berharap kunjungan Ridwan Kamil dan keluarga berakhir dengan baik. Dia mengatakan kota Bern selamanya akan bersama Ridwan Kamil dan keluarga.
"Dear governor, how much would I have wished that your stay in Bern have been (met) only by good impressions. I am deeply saddened that your family's stay in Bern is now overshadowed by this tragic incident. The city of Bern will forever be deeply connected to you and your family by the events of this sad weekend".
Berikut terjemahan dari surat tersebut:
"Gubernur yang terhormat, betapa saya berharap Anda tinggal di Bern hanya dengan kesan yang baik. Saya sangat sedih bahwa masa tinggal keluarga Anda di Bern sekarang dibayangi oleh insiden tragis ini. Kota Bern selamanya akan sangat terhubung dengan Anda dan keluarga Anda melalui peristiwa akhir pekan yang menyedihkan ini".
Ridwan Kamil dan Keluarga Pulang ke Indonesia
Atalia juga mengunggah momen duduk bersama Ridwan Kamil dan putrinya di pinggir Sungai Aare, Swiss. Dalam unggahannya, Atalia menyampaikan akan pulang ke Indonesia.
"Ril, mamah pulang dulu ke Indonesia, ya. Mamah titipkan kamu dalam penjagaan dan perlindungan terbaik dari pemilikmu yang sebenarnya, Allah SWT, di mana pun kamu berada," tulisnya.
Atalia mengaku yakin bahwa Eril akan mendapat limpahan kasih sayang tak pernah putus.
Baca Juga: Pulih dari Cedera, Dany Saputra Siap Tempur Bersama Persik Kediri di Turnamen Pramusim
"Insya Allah kamu tidak akan kedinginan, kelaparan atau kekurangan apapun. Bahkan kamu akan mendapatkan limpahan kasih sayang, karunia dan kebahagiaan yang tak pernah putus," tulisnya.
Atalia menyebut dirinya dan keluarga melepas Eril di Sungai Aare. Dirinya juga berharap agar bisa segera bertemu dengan Eril cepat atau lambat.
"Di sini, di Sungai Aare yang luar biasa indah dan cantik ini, mamah lepaskan kamu, untuk kita bertemu lagi cepat atau lambat," tulisnya.
Tag
Berita Terkait
-
Ratusan Warga Memenuhi Masjid Al-Hasanah Probolinggo Mendoakan Putra Sulung Ridwan Kamil
-
Pemandu Wisata di Bali Ungkap Sosok Putra Ridwan Kamil: Eril Baik Banget
-
Para Artis Turut Sedih Merespons Pesan Istri Ridwan Kamil Untuk Eril di Sungai Aare
-
Temui Ridwan Kamil dan Istri, Kemlu Swiss Tegaskan Pencarian Emmeril Jadi Prioritas
-
Para Artis Ikut Menangis dengan Ungkapan Hati Istri Ridwan Kamil
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Bupati Aceh Timur Copot Kepala BPBD Gegara Data Korban Banjir Lamban
-
Tips Perawatan Sepeda Lipat agar Awet dan Tetap Nyaman Digunakan
-
6 Rekomendasi Sepeda untuk Remaja: Nyaman dan Sesuai Kebutuhan Aktivitas
-
Polisi Curi Motor Polisi di Polresta Deli Serdang, Kini Ditangkap Polisi
-
7 Merek Mobil Bekas dengan Spare Part KW Paling Mudah Dicari