SuaraSumut.id - Truk tangki jatuh dan menimpa bagian depan rumah warga di Kelurahan Hutabarangan, Kota Sibolga, Sumatera Utara (Sumut).
Peristiwa terjadi pada Jumat 3 Juni 2022 sekitar pukul 05:30 WIB. Hal ini membuat warga panik dan mengerumuni lokasi.
Beruntung truk tangki yang jatuh dalam keadaan tidak berisi bahan bakar. Namun, dua dari tiga unit rumah warga yang terkena langsung badan truk mengalami kerusakan parah.
Peristiwa berawal saat truk tangki yang dikemudikan D Lbn T (40) bersama sopir cadangan FH (37) melaju dari arah Tarutung menuju Kota Sibolga.
Baca Juga: Legislator PKB Kabupaten Pasuruan Mendesak Pemerintah Pusat Blokir Situs dan Aplikasi Judi Online
Saat melintas di lokasi, sopir diduga mengantuk sehingga truk keluar jalur mengarah ke kanan dan menabrak bahu jalan. Truk kemudian terguling hingga menimpa rumah warga.
Kasi Humas Polres Sibolga, AKP R Sormin mengatakan, ada dua unit rumah rusak dan sopir dilarikan ke rumah sakit.
"Dua rumah rusak pada bagian depan. Sopir berinisial FH dilarikan ke rumah sakit," katanya melansir Digtara.com--jaringan Suara.com.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, kerugian ditaksir mencapai Rp 20 juta.
"Saat ini kasus laka lantas tersebut dalam proses pemeriksaan," tukasnya.
Baca Juga: Setelah MotoGP, Kini MSGlow For Men Jadi Sponsor Resmi Jakarta E-Prix Formula E
Berita Terkait
-
KJRI Kuching Pulangkan 2 Jenazah WNI Korban Kecelakaan di Serawak
-
Nyoblos Didampingi Keluarga, Edy Rahmayadi: Aku Pilih Nomor 1
-
Tragedi Slipi: Sopir Truk Maut Ngantuk Usai Tidur Hanya 1,5 Jam
-
Cegah Politik Uang, Relawan Bobby-Surya Patroli Semua TPS di Sumut
-
Aturan Kendaraan Berat Masuk Wilayah Kota dan Jam Operasional
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
110 TPS di Sumut Gelar Pemungutan Suara Susulan Akibat Banjir
-
Edy-Hasan Keok di TPS Bobby Nasution, Ini Hasilnya
-
Hasil Pilgub Sumut 2024: Edy Rahmayadi Unggul di TPS Kediamannya
-
Tim SAR Brimob Polda Sumut Evakuasi Warga Terjebak Banjir di Medan
-
5 Warga Diduga Terlibat Politik Uang di Pilkada Banda Aceh 2024 Ditangkap