SuaraSumut.id - Foto selfie tahanan Polsek dan Polres Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT) beredar di media. Dalam foto terlihat ada tahanan merokok hingga pamer memakai topi polisi.
Ada dua foto yang beredar. Pertama foto memperlihatkan tiga tahanan, dua di antaranya tidak mengenakan baju.
Salah satu tahanan mengenakan topi polisi berdiri di depan jeruji sel. Sedangkan satu orang memakai baju berwarna hitam berdiri di dalam jeruji sel.
Foto kedua menunjukkan tiga orang tahanan berdiri. Dua diantaranya tidak memakai baju sambil memegang rokok. Sedangkan satu orang memakai kaus dan menutupi wajahnya.
Baca Juga: Sejumlah Pengendara Ditilang Karena Tidak Pakai Helm SNI di Manggarai Barat
Foto itu diunggah akun Facebook Barr Palsy dan memberikan tulisan di grup Ende Flores "Semoga ada anggota polisi Polres Ende di grup ini bisa jelaskan sedikit tentang foto ini".
Kapolres Ende, AKBP Andre Librian membenarkan foto yang beredar lokasinya di Polsek Ende dan di Polres Ende.
Ia mengaku, foto tersebut diambil pada April 2022. Para tahanan dalam foto merupakan anak di bawah umur yang terlibat dalam kasus pencurian motor.
"Mereka kemudian diproses hukum (kasus pencurian motor). Melalui keputusan pengadilan diterapkan restorative justice," katanya melansir Digtara.com--jaringan Suara.com, Jumat (17/6/2022).
Ia menambahkan pada 11 Juni 2022 di Kota Ende terjadi aksi begal yang cukup menghebohkan karena dalam sehari terjadi di empat TKP berbeda.
Baca Juga: Sejumlah Bocah di Riau Lakukan Aksi Berbahaya, Joget dan Telentang di Tengah Jalan
Parahnya pelaku aksi begal termasuk para tahanan yang foto selfie mereka beredar di media sosial.
Dirinya mengaku masih mencari tahu motif foto-foto lama tersebut kembali disebarkan luaskan. Ia juga menyayangkan petugas piket, yang tidak disiplin menjaga para tahanan.
"Kita pastikan hal seperti ini tidak terjadi lagi," katanya.
Terkait handphone yang digunakan para tahanan untuk berfoto selfie, Andre menerangkan, saat itu ada keluarga yang menjenguk tahanan, lalu menyelundupkan handphone serta rokok.
"Sementara topi polisi yang dikenakan diambil sendiri oleh para tahanan di gudang yang berada dekat sel," tukasnya.
Berita Terkait
-
Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
-
Setelah Sadbor, Netizen Tuntut Ivan Sugianto Dibotaki dan Dihukum Serupa
-
Lagi Viral! 4 Rekomendasi Jelly Blush yang Wajib Kamu Coba
-
Video Ahmad Sahroni Bela Ivan Sugianto Viral, Sebut Cuma Tukang Service HP di Polresta Surabaya, Netizen: Ini Jubirnya?
-
Jokowi Jadi Jurkam di Pilkada Jateng, Rocky Gerung: Bukan Negarawan, Hanya Politisi
Tag
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Kesal Tak Diberi Uang Buat Naik Gunung Jadi Motif Pelaku Bunuh Wanita Pemilik Kos di Medan
-
Kepri Menarik Pendatang, Sumut Penyumbang Terbesar
-
Bobby Nasution Dicegat Warga saat Melintas di Simalungun, Ada Apa?
-
Kabur ke Taput, Pembunuh Wanita Pemilik Kos di Medan Akhirnya Diringkus
-
Program PSR Jadi Andalan Pemerintah Dorong Peningkatan Produksi Sawit