SuaraSumut.id - Partai Golkar Sumut melakukan pergantian kepengurusan. Terdapat sejumlah nama baru yang masuk dalam kepengurusan.
Seperti mantan kiper Timnas Markus Horison yang menjabat sebagai Wakil Sekretaris Bidang Energi dan Sumber Daya Alam. Sementara artis Sultan Djorghi menjabat sebagai Wakil Ketua Bidang Seni dan Budaya.
Ketua DPD Partai Golkar Sumut Musa Rajekshah menargetkan bisa menambah dua juta kader untuk memenangkan Pemilu 2024.
"Untuk itu, perlu strategi karena pastilah tujuan semua parpol menang dalam Pemilu 2024," kata pria yang akrab disapa Ijeck, melansir Antara, Sabtu (18/6/2022).
Apalagi, kata Ijeck, Pemilu 2024 merupakan yang pertama dilakukan serentak dimulai dengan pilpres pada Februari dan November, pilkada di tingkat pusat, provinsi dan kabupaten/kota. Untuk itu, kata Ijeck, Partai Golkar harus menyiapkan strategi-strategi.
"Harus semua bersatu. Yang tidak duduk dalam kepengurusan, bukan berarti tidak berbuat atau kawan-kawan yang reposisi di pengurusan bukan juga berarti tidak mampu," katanya.
Untuk memenangkan Pemilu 2024, tegas Ijeck, harus melihat mana potensi- potensi yang bisa didorong lebih baik lagi. Ijeck memberi contoh dirinya cukup bangga menjadi kader Partai Golkar.
"Saya baru pertama menjadi kader partai politik dan bangga di Golkar karena kaderisasi organisasinya jelas," ujarnya.
Ijeck menyebutkan, penambahan kader merupakan tanggung jawab bersama. Masing-masing pengurus tingkat kabupaten/kota memiliki tanggung jawab untuk meraih penambahan kader Golkar.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2022: China Kirim Empat Wakil ke Final
"Partai Golkar juga harus bisa lebih dekat lagi dengan masyarakat. Targetnya Golkar juga jadi pemenang di pemilihan legislatif," kata Ijeck.
Tag
Berita Terkait
-
Internal Partai Golkar Solo Terpecah, Ini Respon Dewan Pakar DPP Henry Indraguna
-
Golkar: PAN Masuk Kabinet Bukti KIB Kawal Pemerintahan hingga 2024
-
Tak Hanya PKB, Internal Golkar Solo Juga Memanas, Muncul Mosi Tidak Percaya ke Pimpinan Partai
-
Perombakan Kabinet Jokowi-Amin, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto Siap Bekerja Sama
-
Servei SMRC: Peta Kekuatan Partai Politik Belum Berubah Banyak, Masih Dikuasai PDIP, Gerindra dan Golkar
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja