SuaraSumut.id - Seorang wanita cantik di Banda Aceh, berinisial LAA (27) ditangkap karena diduga mencuri emas di salah satu rumah kos.
LAA mengambil emas milik PD (21) berupa satu gelang emas dengan berat tiga mayam, satu kalung emas dengan berat tiga mayam dan satu cincin emas dengan berat dua mayam.
Kasat Reskrim Polresta Banda Aceh Kompol M Ryan Citra Yudha mengatakan, peristiwa diketahui saat korban baru tiba dari tempat bekerja. Korban kemudian menuju ke kamar dan membuka lemari menyimpan barang berharganya.
"Saat dilihat barang berharganya telah raib. Kerugian korban sebesar Rp 22,6 juta," katanya melansir Antara, Rabu (22/6/2022).
Korban kemudian melaporkan peristiwa yang dialaminya. Petugas yang mendapat laporan melakukan penyelidikan dan penangkapan.
"Pelaku ditangkap di sekitar lokasi pada Senin 20 Juni 2022," ujarnya.
Ryan mengatakan, semua barang dari hasil kejahatan dijual kepada orang lain.
Uang hasil penjualan digunakan untuk membeli HP, biaya liburan dan kebutuhan sehari-hari pelaku.
Kekinian LAA ditahan di rumah tahanan Polresta Banda Aceh untuk dilakukan proses lebih lanjut.
Baca Juga: Pro Kontra Aksi Puan Maharani Ngevlog Saat Jokowi dan Megawati Bicara
Berita Terkait
-
Modus Begal Rekening dan Aksi Pencurian Uang Melalui Informasi Pribadi Korban
-
Dugaan Pencurian Motor di Gresik, Ratno Babak Belur Jadi Bulan-bulanan Warga
-
Ini Tampang Para Pelaku Pencurian Hewan Ternak di Lebak, Sukses Colong 50 Kambing di 9 Lokasi
-
Dua Orang Pria di Batam Manfaatkan Aplikasi Kencan Sesama Jenis untuk Target Pencurian
-
Viral Video Aksi Pencurian Modus Pecah Kaca Mobil di Klaten, Ini Ciri-ciri Pelaku
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Layanan Pegadaian Hadir di Mandrehe Nias Barat
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini