SuaraSumut.id - Video yang menunjukkan dua orang pemuda terlibat duel di tengah jalan. Bahkan, salah satunya membawa senjata tajam jenis celurit saat terlibat baku hantam diduga gegara utang.
Dari video yang beredar, peristiwa duel dua pemuda itu terjadi di daerah Pekalongan, Jawa Tengah, Sabtu kemarin.
Terlihat emuda yang terlibat dalam duel di jalan itu terkena sabetan celurit dari lawannya. Saat bertikai di tengah jalan itu, tampak terdengar suara ikamah, panggilan salat untuk muslim.
Pertikaian berdarah itu juga menjadi tontonan pengendara yang sedang melintas. Bahkan terdengar suara teriakan wanita yang diduga ikut menyaksikan pertikaian kedua orang itu.
"Dua pemuda terlibat baku hantam di Jalan Bendo depan JNT Pekalongan, Sabtu (25/6/2022). Belum diketahui penyebab perkelahian tersebut namun salah satu pemuda menggunakan senjata tajam, sehingga lawan mengalami luka bacok di punggung," tulis akun Instagram @AndreLi_48 dikutip Suara.com, Minggu (26/6/2022).
Rekaman video duel mengerikan dua pemuda itu juga menjadi sorotan dari warganet. Bahkan ada yang menerangkan jika pemicu pertikaian itu karena terlibat utang piutang.
"Ceritanya si pelaku (pembawa sajam) punya utang sama korban. Korban menagih utang ke rumah pelaku. karena tidak membuahkan hasil, korban pergi sambil memblayer motor. Pelaku tidak terima, dengan berboncengan lalu mengejar korban sambil membawa sajam. Di TKP korban dibacok dari belakang, lalu terjadilah adu mekanik sampai sajam berhasil direbut korban. lalu korban membalas membacok pelaku hingga pelaku kabur. Saat ini pelaku sudah diamankan. Walaupun keduanya saling lapor, tapi pihak berwajib menetapkan pelaku sebagai tersangka atas kepemilikan sajam," tulis komentar warganet.
Akun @AndreLi_48 juga sempat mengunggah video lain yang dianggap berhubungan dengan perkelahian dua pemuda di jalanan.
Dalam video kedua yang diunggah, tampak ada pengendara yang ditarik oleh laki-laki yang dibonceng oleh pengendara lain. Kedua pemuda itu lalu bergumul di tengah jalan.
Baca Juga: 6 Orang Jadi Tersangka Promosi Miras Muhammad-Maria, Pengacara HRS Minta Holywings Ditutup
Keduanya juga terlihat sempat terlibat tarik-menarik senjata tajam. Ada juga tangkapan layar yang diunggah dan diberikan judul: "Kepemilikan senjata tajam, G Ditetapkan Sebagai Tersangka."
Akun tersebut menyebut jika unggahan tangkapan layar sebuah portal media itu berkaitan dengan dua video sebelumnya yang diunggah.
Akun itu juga menjelaskan jika pelaku yang diduga terlibat dalam perkelahian seperti video yang diunggah telah ditangkap polisi dan telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus kepemilikan senjata tajam.
Akun tersebut juga membubuhkan link berita terkait pemuda yang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus kepemilikan sajam.
Kontributor : Muhammad Indian Rais
Berita Terkait
-
Viral Shin Tae-yong Belajar Bahasa Indonesia, Pakai Peci dan Ucapkan Selamat Lebaran
-
Geger! Penemuan Hewan Misterius Viral di Medsos, Warganet: Naga yang Tersembunyi
-
Viral Naik Ojol Pura-pura Linglung, Warganet: Kelihatan bohongnya
-
Viral Bocah SD Gunakan Sandal ke Sekolah Alasannya Bikin Mewek
-
Viral El Rumi Jualan Contekan saat SMA, Raup Untung Sampai Rp 1 Juta
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Rumah Korban Banjir Pidie Jaya Masih Tertimbun Lumpur, Ini Harapan Warga
-
Korban Meninggal Bencana Sumut Tembus 374 Orang, Terbanyak di Tapanuli Tengah!
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana