SuaraSumut.id - Ormas kepemudaan di Medan menyerukan kepada semua pihak agar memboikot dan tidak usah lagi datang ke Holywings.
"Sebagai sanksi sosial, kita menuntut untuk memboikot tempat tersebut," kata Plt Sekretaris Sapma IPK Kota Medan Yunuz Ginting, Rabu (29/6/2022).
Ia mengaku, apa yang dilakukan Hollywings bukan hanya pelanggaran hukum, namun juga bertentangan dengan norma sosial.
"Norma sosial yang dilanggar tersebut harus ditindak dengan sanksi sosial, maka dari itu kami menyerukan untuk baikot Hollywings," katanya.
Ketua Satgas IPK Kota Medan Rocky Sinuraya juga mendesak pemerintah untuk mencabut izin dan menutup Holywings di Medan.
"Harus ada kosekuensi terhadap semua pihak yang menimbulkan kemarahan masyarakat," tegasnya.
Polemik promo minuman alkohol gratis untuk orang bernama 'Muhammad' dan 'Maria' berbuntut panjang.
Holywings diadukan oleh Lembaga Bantuan Hukum (LBH) DPD IPK Sumut ke Polda Sumut, Sabtu (25/6/2022). Laporan tertuang dalam nomor STTLP/B/1109/VI/ 2022/ SPKT/ POLDA SUMUT.
Direktur LBH DPP IPK Sumut Dwi Natal Ngai Santoso Sinaga mengatakan, kedatangan mereka untuk melaporkan akun sosial media Holywings.
Baca Juga: Tawarkan Rp 5 Triliun, 4 Alasan Mengapa Disney Butuh Johnny Depp sebagai Jack Sparrow
Pihaknya berharap Kapolda Sumut mengusut tuntas apabila ada keterlibatan pemiliknya dalam kasus promo miras yang melukai perasaan umat beragama di Medan.
Diketahui, kasus promosi Holywings yang diduga menyinggung umat beragama. Sebanyak enam orang sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh Polda Metro Jaya.
Berita Terkait
-
3 Ribu Karyawan Holywings Kini Tak Bisa Bekerja, Solusi Pemprov DKI Jakarta Dipertanyakan
-
DPR Desak Anies Cari Solusi untuk Ribuan Karyawan Holywings yang Terancam Nganggur Massal
-
Holywings Jakarta Ditutup, Ustaz Syam Bersuara: Semoga Allah Beri Ganti yang Lebih Baik dan Halal
-
Ribuan Karyawan Holywings Terancam Nganggur Massal, Anies Baswedan Diminta Lakukan Ini
-
Semua Gerai di Jakarta Ditutup, Bagaimana Nasib 3.000 Karyawan Holywings?
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat