SuaraSumut.id - Video yang menunjukkan seorang pria diduga melakukan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) beredar di media sosial.
Dilihat SuaraSumut.id dari akun Instagram @medannewsroom, Jumat (1/6/2022), tampak seorang wanita sedang berada di dalam mobil awalnya terlibat adu mulut dengan diduga suaminya.
"Yakin kau mau bacok aku sama mamak aku?," kata wanita tersebut.
"Semua mau kubacok," jawab pria yang diduga suami wanita tersebut.
Video tersebut selanjutnya menampilkan tayangan yang mengerikan. Pria itu sedang bertengkar hebat dengan anaknya di dalam rumah.
Sang anak tidak terima dipukul menangis meronta-ronta. Mirisnya, anak lelaki itu juga mengeluarkan kata-kata kasar akibat perlakuan kejam ayahnya.
Cuplikan selanjutnya menunjukkan sang istri mengalami luka-luka di bibirnya diduga akibat mendapat penganiayaan. Oleh pengunggah video, kedua cuplikan terakhir diblur karena mengandung unsur sadis.
"Kasus kekerasan dalam rumah tangga menimpa seorang wanita dan anaknya bernama NP viral di media sosial," tulis keterangan unggahan.
Dalam narasinya, pengunggah video menjelaskan kasus KDRT ini viral di media sosial Tiktok dan sudah dilaporkan korbannya ke Polrestabes Medan dengan nomor STTLP/1483/ V/ 2022/ SPKT Polrestabes Medan / Polda Sumut pertanggal 10 Mei 2022.
Baca Juga: Perbedaan Waktu Iduladha Indonesia dan Arab Saudi, Ini Penjelasan Kemenag
"Kami sudah buat laporan ke Polrestabes Medan namun hingga kini belum ada kemajuan kasusnya kata penyidiknya belum naek sidik," kata ibu kandung korban.
Sontak begitu video dugaan kasus KDRT ini beredar, netizen dibuat geram dengan perbuatan pria tersebut.
"Kasian banget psikis anak dan ibunya," sedih netizen.
Selain itu juga ramai warganet yang miris karena pelaku belum mendapatkan ganjaran atas perbuatannya, sehingga membuat korban menyebarkan video tersebut.
"Nunggu viral baru gerak," kata warganet.
"Jaman sekarang memang harus direkam dan dibuat viral. Kalau gak viral kasusnya gak akan diangkat. Sedih memang, harus tahan sakit dan emosi diwaktu proses rekaman," kata netizen.
Berita Terkait
-
Viral Calon Haji Mau Bawa Alat Pancing ke Makkah, Publik: Mencoba Mancing Keributan di Gurun?
-
Viral Curhatan Warganet Kakeknya Ditelantarkan dan Tak Cepat Ditangani Puskesmas Bojonegoro, Padahal Tensi Drop
-
Pasangan Beda Negara London-Lombok Kembali Harus LDR, Kisah Cintanya Viral di TikTok
-
Sorotan Peristiwa Kemarin, Terduga Pelaku Pencabulan Santri Kabur sampai Viral Kakek Beli Mobil Bawa Uang Sekarung
-
Viral, Emak-Emak Tutup Pelat Motor Pakai CD agar Tak Kena Tilang Elektronik
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Telkomsel Perkuat Konektivitas Huntara Aceh Tamiang melalui Kolaborasi Telkom Group dan Danantara
-
Bupati Copot Lurah-Kades Sampaikan Terima Kasih ke Bakhtiar, Rahmansyah: Gubsu Harus Beri Peringatan
-
Ribuan ASN Pemerintah Aceh Dikerahkan Bersihkan Sekolah Pascabencana
-
Perdana di 2026, Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 5 Kg Sabu Antar Provinsi di Langkat
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus