SuaraSumut.id - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo meninggal dunia, Jumat (1/7/2022). Dia wafat di RS Abdi Waluyo setelah berjuang melawan infeksi paru-paru.
"Telah kembali keharibaan Allah Yang Maha Pengasih dan Maha Memiliki HambaNya. Bapak Tjahjo Kumolo, Menteri PAN dan RB, pada pukul WIB 11.10 WIB di RS Abdi Waluyo, Jakarta," bunyi berita duka meninggalnya Tjahjo Kumolo, diterima oleh Suara.com.
Tjahjo telah berkiprah dalam berbagai urusan kenegaraan sepanjang kariernya. Berikut perjalanan karier Tjahjo Kumolo di pemerintahan yang telah menjabat di berbagai kementerian.
Awal mula terjun ke dunia politik
Baca Juga: Kenang Wafatnya Menteri Tjahjo Kumolo, Sekjen PDIP: Sosok Legendaris, Setia Dampingi Megawati
Tjahjo merupakan salah satu kader PDIP ternama. Namun sebelum menjadi kader partai yang diketuai oleh Megawati Soekarnoputri tersebut, ia tergabung sebagai anggota partai Golongan Karya (Golkar) dan menjadi ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI).
Menjadi anggota DPR RI
Politisi kelahiran Surakarta, Jawa Tengah tersebut sebelum menjabat menteri sempat menjajal kursi parlemen, yakni ia menjabat sebagai Anggota DPR RI dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) pada periode 2009–2014.
Tjahjo juga pada kesempatan yang sama dipilih langsung oleh ketua umum partai, Megawati sebagai Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan periode 2010-2015. Adapun sebelumnya, Tjahjo juga berkesempatan menjadi Ketua DPP Bidang Politik PDI-P.
Menjadi menteri beberapa di beberapa bidang
Baca Juga: Puan Maharani Kenang Menpan-RB Tjahjo Kumolo: Ketenangannya Berpolitik Jadi Panutan Bagi Saya
Sosok politisi asal Surakarta tersebut telah melalang buana sepanjang kariernya di pemerintahan. Tjahjo pernah menjabat menjadi menteri di berbagai kementerian.
Sebelum menjabat sebagai Menpan RB, Tjahjo diangkat oleh Jokowi pada periode kepresidenannya yang pertama menjadi Menteri Dalam Negeri Indonesia (Mendagri).
Tjahjo menjabat sebagai Mendagri di Kabinet Kerja dari 27 Oktober 2014 hingga 20 Oktober 2019 pada Kabinet Kerja.
Seusai Jokowi kembali menjabat sebagai presiden untuk periode kedua, Tjahjo juga turut berkiprah di kementerian. Yakni, Jokowi menunjuk Tjahjo sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia (Menpan RB) pada Kabinet Indonesia Maju.
Ketika Tjahjo jatuh sakit, jabatan tersebut sementara diamanahkan kepada Mahfud MD yang menjabat Menpan RB ad interim.
Berita Terkait
-
Dimakamkan di TMP Kalibata, Makam Doni Monardo Satu Blok dengan Tjahjo Kumolo hingga Harmoko
-
Sepak Terjang Rahajeng Anak Tjahjo Kumolo: Gabung PDIP, Mau Nyaleg di 2024
-
Kisah SBY yang Tolak Jawab 5 Pertanyaan Megawati
-
Profil dan Rekam Jejak Azwar Anas, Bakal Dilantik Jokowi Jadi Menpan RB
-
Megawati Sudah Setor Nama Pengganti Tjahjo Kumolo ke Jokowi, Hasto : Lebih Dari Satu
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
Terkini
-
Pemenuhan Hak Asuh Anak Belum Jadi Prioritas Calon Kepala Daerah di Pilkada 2024
-
Kabar Baik dari Mendag Budi Santoso, Harga Minyakita Turun Pekan Ini
-
Oknum ASN Rudapaksa Pelajar SMP hingga Hamil di Padangsidimpuan
-
Ribuan Warga Terdampak Banjir Bandang Tapanuli Selatan
-
H-2 Pencoblosan, Elektabilitas Bobby-Surya Unggul Jauh di Pilgub Sumut 2024