SuaraSumut.id - Miftah Maulana Habiburrahman atau Gus Miftah membagikan momen bahagia bersama istri ketika berada di tanah suci Mekkah, dalam rangka menunaikan ibadah haji.
Dalam video yang diunggah di akun Instagramnya @gusmiftah, ia bersama istri Ning Astuti sedang berada di eskalator stasiun kereta api yang menghubungkan Kota Mekkah dan Madinah.
Pendakwah kondang anti mainstream ini tampak keren dengan mengenakan kacamata hitam. Sedangkan istrinya tampak anggun dengan balutan jilbab warna pink. Keduanya berjalan beriringan di stasiun kereta api.
"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh otw to Madinah from Mekkah dengan menggunakan kereta cepat," kata Gus Miftah, dilihat Kamis (14/7/2022).
Baca Juga: Bawaslu Diminta Periksa Mendag Zulkifli Hasan
Selain membagikan momen bahagia dengan istrinya ketika hendak bertolak dari Mekkah ke Madinah naik kereta cepat, Gus Miftah juga memberikan kunci hidup bahagia kepada khalayak.
"Saudaraku kunci bahagia itu sederhana (yakni) bersyukur dan bersabar. Bersyukur atas apa yang sudah ada dan bersabar atas apa yang belum ada," ungkapnya.
"Insya Allah kita bahagia," sambungnya.
Sembari menunggu kereta api tiba, Gus Miftah juga mendoakan khalayak agar dimudahkan untuk berhaji ke tanah suci.
"Ini keretanya neng neng neng. Alhamdulillah semoga semuanya dimudahkan untuk berhaji ziarah Makkah Madinah, amin," harap Gus Miftah.
Baca Juga: Pernah Jadi Menantu Amien Rais, Ini Sosok Futri Zulya Anak Mendag Yang Heboh Dikampanyekan Zulhas
Sontak saja postingan Gus Miftah itu langsung membuat warganet sejuk, dan mengamini doa Gus Miftah.
"Amin ya Rabb," kata warganet.
"Bismillah semoga bisa ke tanah suci bersama suami, anak-anak dan keluarga. Aamiin. Semoga Allah mudahkan. Aamiin," sambung warganet.
Ada juga warganet yang mendoakan pasangan suami istri agar sukses dan sehat selalu.
"Masya Allah tabarokalloh abah bunda semoga selalu sehat selalu sukses dan selalu dalam lindungan Allah SWT amin yalloh," tulis warganet.
Berita Terkait
-
Beda Harga Kado Erina Gudono dan Istri Haji Isam Buat Azura, bak Bumi dan Langit?
-
Apa Boleh Transgender Umroh dan Haji?
-
Cek Fakta: Arab Saudi Batasi Kuota Haji Indonesia, Gara-gara Kalah 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia
-
Menag Nasaruddin Umar Bertolak ke Arab Saudi Bahas Operasional Haji 1446 H
-
Profil Dan Masa Lalu Mega Aulia, Artis Yang Mohon Sinetronnya Tak Ditayangkan Lagi
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
4 Korban Hilang saat Longsor di Karo Ditemukan Meninggal Dunia
-
4 Orang Tewas Dalam Banjir Bandang di Sibolangit, 2 Masih Hilang
-
Kembali Pimpin Medan usai Kampanye Pilgub Sumut, Bobby Nasution Resmikan 60 Bus Listrik
-
Longsor di Karo Sumut, 10 Orang Hilang
-
Banjir dan Tanah Longsor Terjang 5 Lokasi di Sumut, 10 Orang Tewas