SuaraSumut.id - Pengacara Razman Arif Nasution menyampaikan mencabut laporan terhadap Uya Kuya dan Irjen (Purn) Ricky Sitohang di Polda Sumut (Sumatera Utara).
Hal ini disampaikan Razman Nasution lewat video yang diunggahnya di laman akun Instagram miliknya @razmannasution pada Kamis (4/8/2022).
Dalam video awalnya Razman menjelaskan terkait dengan berbagai hal yang berkembang sebagai opini publik yang menurutnya sangat tidak sehat selama beberapa bulan terakhir ini.
Razman mengaku telah menerima masukan dari orang terdekatnya, termasuk keluarga yang terdiri dari istri dan anaknya terkait dengan polemiknya dengan sejumlah orang termasuk dari kalangan artis tanah air.
"Maka saya coba melakukan mapping, sehingga tidak lagi opini publik semakin liar dan memang tidak ada urgensinya untuk berseteru. Misalnya saudara Uya Kuya tidak ada masalah sesungguhnya dengan saya," kata Razman, dilihat SuaraSumut.id, Jumat (5/8/2022).
Atas berbagai pertimbangan yang diterimanya, Razman menyatakan dirinya telah mencabut laporan terhadap Ricky Sitohang dan juga Uya Kuya.
"Berdasarkan pertimbangan pertimbangan itu dari beberapa LP yang saya lakukan maka saya memutuskan pertama untuk mencabut laporan terhadap bapak Irjen Pol Purnawirawan Ricky Sitohang terkait dugaan pengancaman di Polda Sumatera Utara," ujarnya.
"Yang kedua mencabut laporan terhadap saudara, adik saya Uya Kuya dan informasi ini sangat penting karena saya melihat bahwa setelah saya memberi penjelasan dan melihat respon dan tata kelola bahasa, tata krama yang dipakai Uya Kuya dan menurut saya relatif sangat baik dan cukup intelek," sambungnya.
Razman telah melayangkan surat ke Polda Sumut untuk pencabutan laporan terhadap Uya Kuya dan Ricky Sitohang.
Baca Juga: 6 Hal yang Harus Diperhatikan Jika Melakukan Self Reward, Ingat Masa Depan!
"Mudah-mudahan situasi yang berkembang tidak sehat ini memberikan pendidikan politik dan hukum kepada masyarakat dan Insya Allah Dr Ran akan tetap on the track dalam menegakkan hukum dan membela kebenaran sesuai dengan keyakinan yang Dr Ran yakini," katanya.
Tag
Berita Terkait
-
Razman Nasution Putuskan Cabut Laporan Polisi, Uya Kuya: Kita Tak Pernah Minta
-
Hotman Paris Tantang Orang Buktikan JNE Timbun Bansos, Razman Nasution Ikut Terseret
-
Sudah Prediksi, Hotman Paris Tertawa saat Skandal Razman Nasution dengan Perempuan Terungkap
-
Hotman Paris Tolak Bertemu Iqlima Kim sampai Razman Nasution Kena Batunya
-
Hotman Paris Bandingkan Dirinya dengan Razman Arif Nasution: Saya Tergoda Tapi Terkontrol
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy