SuaraSumut.id - Polisi menggerebek kos-kosan Tamtama di Kelurahan Satria, Kecamatan Binjai Kota, Sumatera Utara (Sumut). Dalam penggerebekan itu, polisi mengamankan empat orang dan barang bukti 98 butir pil ekstasi.
"Ada empat orang yang ditangkap," kata Kasi Humas Polres Binjai Iptu Junaidi, melansir Deli.Suara.com, Kamis (11/8/2022).
Keempat orang yang diamankan berinisial RA (18), HS (18), MAR (19) dan DM (24). Junaidi mengatakan, awalnya petugas mendapat informasi adanya peredaran narkoba.
Dari informasi itu petugas melakukan penyelidikan dan penggerebekan. Saat hendak diamankan, kata Junaidi, MR menelan satu butir pil ekstasi untuk menghilangkan barang bukti.
"Kemudian dilakukan interogasi awal dan ketiga pemuda tersebut membeli barang dari seorang laki-laki dengan inisial DM," ucapnya.
Petugas lalu melakukan penyelidikan dengan menyaru pembeli dengan memesan 2 butir pil ekstasi. Pelaku dan petugas yang menyamar lalu bertemu di Jalan Sudirman, Kabupaten Langkat.
"Begitu bertemu dan barang bukti diserahkan, DM kemudian ditangkap," jelasnya.
Pihaknya melakukan penggeledahan di rumah DM dan menemukan barang bukti 98 butir pil ekstasi.
RA, HS, dan MAR dipersangkakan dengan Pasal 127 ayat (1) huruf a UU RI No.35 tahun 2009 tentang narkotika.
"Ketiganya akan dilakukan asesment bersama instansi terkait," katanya.
Baca Juga: Reaksi Selebgram Cantik Ini Disebut Istri Ferdy Sambo dan Fotonya Disebar: Saya Bukan Istri Jendral!
Sementara DM (24) dipersangkakan melanggar Pasal 114 ayat (2) subs Pasal 112 ayat (2) UU RI tahun 2009.
Berita Terkait
-
Jadi Lokasi Peredaran Narkoba, Kos-kosan Tamtama di Binjai Digerebek
-
Eks Suami Jennifer Dunn Ditangkap Polisi karena Kasus Narkoba
-
Mantan Suami Jennifer Dunn Ditangkap Polisi Terkait Kasus Narkoba
-
Kurir Narkoba Ini Selundupkan Narkoba ke Lapas Madiun Pakai Ketapel
-
Beli Ganja Via Online, 3 Pengedar Narkoba di Pandeglang Dibekuk Polisi
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat