SuaraSumut.id - Gubernur Sumut Edy Rahmayadi memerintahkan Dinas Sosial, Dinas Kesehatan dan Dinas Pendidikan segera membenahi sarana dan prasarana Panti Asuhan Ade Irma Suryani di Jalan Cik Ditiro Medan.
Perintah itu disampaikan Edy saat mengunjungi panti asuhan tersebut, melansir Medanheadlines.com--jaringan Suara.com, Selasa (16/8/2022).
"Ini tidak layak. Segera kalian benahi," kata Edy.
Edy mengatakan hal pertama yang harus dilakukan adalah menelusuri asal usul dan penetapan status anak, serta mencarikan orang tua asuh bagi mereka.
"Bila perlu kita yang jadi orang tua asuhnya," kata mantan Pangkostrad ini.
kedua adalah merencanakan pendidikan formal maupun non formal, sesuai bakat dan minat anak asuh. Menurut Edy, anak-anak tersebut harus memiliki jaminan pendidikan hingga jenjang akhir. Sehingga mereka mampu bersaing dengan anak-anak yang memiliki nasib lebih baik dari mereka.
"Kita tak tahu. Mungkin saja salah satu dari anak-anak ini jadi presiden nanti," ujar Edy.
Selanjutnya, kata Edy, memberikan jaminan kesehatan, perbaikan sanitasi, sirkulasi udara dan pemberian fasilitas yang layak anak.
Menurut Ketua yayasan Panti Ade Irma Suryani Hendrati, saat ini panti asuhan tersebut tengah mengasuh 66 anak balita hingga remaja, dengan jumlah pengasuh sebanyak delapan orang. Sementara operasional yayasan masih mengandalkan sumbangan donatur dan orang tua asuh.
"Kita mengasuh anak yatim piatu, fakir miskin dan anak yang ditelantarkan. Ada yang memang tinggal di sini, atau anak yang tinggal di luar (anak fakir miskin yang tinggal bersama orang tuanya). Di sini mereka kita asuh dan disekolahkan dari tingkat TK sampai SMA," kata Hendrati.
Baca Juga: Terbongkar! Lucinta Luna Pernah Pacaran dengan Artis, Deddy Corbuzier Tahu Salah Satunya
Berita Terkait
-
9 Momen Lucinta Luna Gelar Syukuran Wajah dan Suara Baru Bareng Anak Panti Asuhan
-
Lucinta Luna Pakai Hijab Syukuran Wajah dan Suara Baru Bareng Anak Panti Asuhan, Netizen: Dosa Dapat Pahala Juga!
-
A Home from Home: Misteri Jati Diri Seorang Anak Panti Asuhan
-
Jalankan Program Pengabdian Masyarakat, Kampus ITBMP Purbalingga Beri Pelatihan di Sekolah dan Panti Asuhan
-
Nama Bupati Kediri Dicatut Modus Penipuan Pemberian Sumbangan Panti Asuhan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini