SuaraSumut.id - Laga perdana Liga 2 wilayah Barat akan mempertemukan PSDS Deli Serdang dan Karo United. Pertandingan dijadwalkan berlangsung di Stadion Teladan, Medan, Sumatera Utara, Minggu (28/8/2022).
Asisten pelatih PSDS Deli Serdang M. Halim mengatakan, tim Traktor Kuning sudah siap menghadapi Karo United.
"Kami sudah siap segalanya untuk menghadapi pertandingan perdana ini. Kami optimis untuk pertandingan besok, semoga kami diridhoi untuk menang," kata Halim melansir dalam jumpa pers Sabtu (27/8/2022).
Halim mengatakan kerap bertemu termasuk saat PSDS kalah 1-3 dari Karo United dalam Piala Gubernur Sumut Edy Rahmayadi Cup.
"Kami sudah pernah ketemu, semua pemain Karo United patut diwaspadai. Tidak ada yang lemah, semua harus diwaspadai. Terpenting kami fokus dengan permainan kami," katanya.
Penjaga gawang sekaligus kapten PSDS M. Irfan yakin dirinya dan rekan-rekannya bisa membawa pulang poin karena mereka sudah melakukan persiapan yang cukup matang.
"Kami siap berikan yang terbaik demi membawa poin. Semua sudah siap dan strategi juga sudah disusun untuk mengantisipasi permainan lawan," katanya.
Dalam Liga 2 Indonesia 2022-23, PSDS diperkuat 34 pemain. Satu diantaranya masih dalam proses pengesahan dari PSSI.
Liga 2 digelar dengan format tiga wilayah pada 28 Agustus 2022 hingga akhir Februari 2023. Selain Karo United di wilayah Barat, PSDS juga tergabung dengan Persiraja Banda Aceh, PSMS Medan, Semen Padang FC, PSPS Riau, Sriwijaya FC, Perserang Serang, dan PSKC Cimahi.
Baca Juga: BCL Disosor Ray Prasetya di Atas Panggung, Gus Samsudin Pelajari Kitab Sesat
Nantinya tiga terbaik dari 28 tim peserta Liga 2 akan memperoleh tiket promosi ke kasta tertinggi untuk musim depan. [Antara]
Tag
Berita Terkait
-
Kalteng Putra Sudah Siap Hadapi Persipura Jayapura di Laga Perdana Liga 2 2022
-
Daftar Pemain PSCS Cilacap di Liga 2 2022/2023 Lengkap dengan Official Tim
-
Semen Padang FC Hadapi Dua Laga Tandang Berat di Awal Liga 2, Ini Target Pelatih
-
Liga 2 Segera Bergulir, PSSI Sorot Kinerja Wasit Jangan Sampai Bikin Malu
-
Skuad PSCS Cilacap Dilaunching, Siap Hadapi Kompetisi Liga 2 2022/2023
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja