SuaraSumut.id - PT Pertamina Patra Niaga menemui Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, pada Rabu (31/8/2022).
Pertemuan dilakukan saat beredarnya kabar harga BBM jenis Pertalite dan Solar akan naik pada Kamis 1 September.
Eksekutif General Manager PT Pertamina Patra Niaga Putut Andrianto mengatakan, saat ini bahan bakar minyak (BBM) di wilayah Sumatera Utara masih cukup.
"Kita memastikan ketersediaan stok BBM di SPBU maupun di terminal BBM kita ada," katanya.
Melansir Digtara.com--jaringan Suara.com, Putut menghimbau masyarakat agar tidak panik dengan beredarnya kabar kenaikan BBM.
"Jadi masyarakat tidak lagi panik soal ketersediaan. Kita stok di depot maupun di SPBU kita sesuaikan dengan kebutuhan. Di Depot saat ini kita sampai 10 hari ke depan masih mencukupi dan kalau di SPBU itu kan fluktuaktif tergantung kebutuhan. Jadi kita kirim berdasarkan permintaan SPBU," katanya.
Soal solar yang mulai langka dan terdapat antrean kendaraan, Putut mengaku, solar juga masih tersedia dna mencukupi.
"Jika antrean kita akan upayakan. Yang penting BBM nya ada," jelasnya.
Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Pol Hadi Wahyudi menghimbau pemilik SPBU yang mengalami kepadatan saat pengisian bahan bakar dapat menghubungi Polsek atau Polres terdekat.
Baca Juga: Balita Jatuh dari Lantai 11 Rusun Pinus Elok, Pengelola Sempat Dengar Bunyi Keras
"Tadi disampaikan Pak Kapolda jika di dalam satu SPBU terdapat antrean mengular, pihak SPBU bisa menelepon ke 110 atau ke Polsek atau Polres terdekat," katanya.
Tag
Berita Terkait
-
Tolak Kenaikan BBM, Mahasiswa di Aceh Tengah Gelar Aksi Demo
-
Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Nestapa Nelayan Terhimpit di Tengah Naiknya Harga BBM yang Kian Langka
-
Jelang Kenaikan BBM Pertalite dan Solar, Apa Saja yang Sudah Terjadi?
-
Wacana Kenaikan Harga BBM Subsidi dan Pengakuan Masa 'Paceklik' Sopir Angkutan Kota Purwokerto
-
Partai Buruh Demo Tolak Rencana Kenaikan BBM di Gedung Negara Grahadi Surabaya
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut