SuaraSumut.id - Kemesraan Habib Usman bin Yahya dengan Kartika Putri disorot. Pasalnya, mereka bercengkerama di depan Nathalie Holscher serta Dewi Perssik saat hadir di acara Pagi Pagi Ambyar Trans TV, Rabu (31/8/2022).
Nassar bahkan sampai menegur Habib Usman bin Yahya dan Kartika Putri. "Sebentar, ini kan lagi ada bintang tamu, yang ini jangan asik sendiri ya," ujar Nassar, dikutip dari Suara.com, Rabu (31/8/2022).
Menyambung lelucon Nassar, Nathalie Holscher yang duduk di sebelah Kartika Putri ikut mengeluarkan candaan dengan membelai lengan sofa.
"Kebetulan aku juga ya sayang ya," kata Nathalie Holscher seraya tertawa.
Lelucon berlanjut ke Rian Ibram yang meminta Habib Usman bin Yahya dan Kartika Putri bertoleransi ke Nathalie Holscher serta Dewi Perssik.
"Ini kan dua-duanya baru habis ketok palu," ujar Rian Ibram bermaksud menyinggung perceraian Nathalie dan Dewi Perssik.
Tak ingin kalah, Kartika Putri pun meneruskan candaan Rian Ibram. Ia berdalih tidak sedang bermesraan dengan Habib Usman bin Yahya.
"Kan ini lagi pada single, justru ini aku lagi ingatin Habib," kata Kartika Putri.
Kartika Putri kemudian menjelaskan bahwa ia khawatir Habib Usman bin Yahya tergoda berpoligami dengan janda-janda baru seperti Nathalie Holscher dan Dewi Perssik.
"Habib kan KTP-nya Jawa Barat. Nah, wagub Jawa Barat lagi kencangin poligami. Makanya tadi aku bilang, ganti KTP," ujar Kartika Putri yang diakhiri dengan tawa.
Kartika Putri lantas menyudahi lelucon dengan memberikan pelukan hangat pada Nathalie Holscher.
Berita Terkait
-
Dokter Richard Lee Bangga Jadi Tersangka Pencemaran Nama Baik Kartika Putri: Karena Saya Enggak Korupsi
-
Bangga Jadi Tersangka Usai Dipolisikan Kartika Putri, dr Richard Lee: Saya Nggak Nyolong, Nggak Korupsi!
-
Dr Richard Lee Menyesal Mengemis Maaf hingga Hampir Bersujud kepada Kartika Putri
-
Dokter Richard Lee Menyesal Mengemis Maaf sampai Hampir Bersujud di Kaki Kartika Putri
-
Ulas Produk Berujung Dilaporkan Kartika Putri, Richard Lee: Saya Bangga Jadi Tersangka
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut