SuaraSumut.id - Bentrokan dua organisasi kemasyarakatan (OKP) pecah di kawasan Martubung, Kecamatan Medan Labuhan, Kota Medan, Kamis (1/9/2022) malam.
Bentrokan dua OKP itu diduga karena rebutan lahan parkir di lokasi wisata kuliner. Warga yang melihat kejadian itu lalu merekamnya. Video bentrokan itu beredar di media sosial.
Dilihat dari akun instagram @tkpmedan, Jumat (2/9/2022), terlihat sejumlah pria saling serang sembari berteriak. Warga sekitar yang mendengar langsung berlindung masuk rumah.
"Terjadi tawuran antar ormas untuk merebut lahan parkir di Warna-Warni Griya Martubung," kata warga seraya merekam video.
Personel kepolisian yang mendapat informasi adanya bentrok kemudian turun ke lokasi.
Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan AKP Rudy Saputra mengatakan, pihaknya telah membubarkan kedua OKP yang terlibat bentrok.
"Persoalannya masalah parkir di Food Court Warna Warni," katanya kepada SuaraSumut.id.
Pihaknya telah memanggil pengelola Food Court dan pihak dari OKP yang bertikai.
"Kita sudah panggil, tidak ada lagi pengunjung di situ yang dikenakan parkir," kata Kasat.
Baca Juga: 3 Tips Bikin Orang Tua Bahagia Meskipun Kamu Masih Nganggur di Rumah
Pihak kepolisian juga meminta kepada pengelola agar membuat plang bebas parkir sehingga pengunjung tidak lagi dikutip uang parkir.
"Kita juga sudah panggil para ketua OKP (yang bertikai) untuk sama-sama menahan diri, tidak menimbulkan keresahan," katanya.
Kontributor : M. Aribowo
Tag
Berita Terkait
-
Demo BBM di Jombang Ricuh Mahasiswa Bentrok dengan Polisi
-
Sempat Bentrok dengan Polisi di Depan Gedung DPR, Massa HMI Akhirnya Membubarkan Diri dengan Tertib
-
Gegara Blokir Jalan saat Demo di DPR, Massa HMI dan Polisi Terlibat Bentrok
-
Bentrok Berdarah Di Libya, 23 Orang Tewas Dan Ratusan Luka-luka
-
Geng Motor Bentrok dengan Warga di Jalan Setia Budi Medan, Publik: Entah Apa yang Diributkan !
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut