SuaraSumut.id - Aksi perampokan mengerikan terjadi di Kecamatan Medan Tembung, Sumatera Utara (Sumut), pada Senin (26/9/2022).
Rekaman video menampilkan perampokan terhadap pekerja makanan nasi ayam ini beredar di media sosial (Medsos). Pelaku terlihat jelas dengan beringas merampok korban.
pelaku berjumlah tiga orang membawa senjata tajam (Sajam) jenis parang merampok sepeda motor korban bernama M Safi'i (21).
Sadisnya lagi, korban sudah berlindung masuk ke dalam rumah, namun pelaku terus meringsek masuk.
Baca Juga: Cerita Horor di Gedung Sate, Kisah di Lorong Tawanan dan Jasad 7 Pemuda yang Tak Pernah Ditemukan
"Kejadian semalam pagi saat saya mau bekerja jualan nasi ayam, mau nyusun barang ke dalam mobil," kata korban kepada SuaraSumut.id, Selasa (27/9/2022).
Safi'i mengatakan, pagi itu dirinya berangkat dari tempat tinggalnya menuju tempatnya bekerja di Jalan Pukat VII.
"Saya setiap pagi memang datang kemari dulu (Jalan Pukat VII) naik sepeda motor, lalu nanti jualannya di Jalan Sumatera," katanya.
Diduga pelaku sudah mengintai korban. Begitu korban masuk ke dalam ruko, pelaku juga masuk sambil membawa parang.
"Memang saat saya masuk ke dalam ruko, saya lihat ada dua sepeda motor, ada tiga orang di depan ruko," ungkapnya.
Saat kejadian salah seorang wanita di dalam ruko sempat berusaha untuk menutup pintu namun pelaku mengancam menggunakan parang.
Korban yang ketakutan hanya bisa pasrah sepeda motornya dibawa kabur pelaku. Ia mengaku sudah membuat laporan ke pihak berwajib.
"Sepeda motor saya hilang. Saya Sudah buat laporan ke Polsek Percut Sei Tuan," jelasnya.
Kapolsek Percut Sei Tuan Kompol M Agustiawan mengatakan pihaknya sudah mendapatkan laporan kejadian tersebut.
"Saat ini sedang kita lakukan penyelidikan," pungkasnya.
Pantauan SuaraSumut.id, di lokasi kejadian tampak personel Satreskrim Polrestabes Medan bersama Tim Inafis Polrestabes Medan sedang melakukan olah TKP.
Petugas tampak memintai keterangan tetangga korban, dan juga mencari rekaman CCTV yang berada di sekitar lokasi kejadian.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Berapa Tinggi Ole Romeny? Makin Santer Bergabung Timnas Indonesia Usai Terlihat di SUGBK
-
Surga Satwa Berubah Jadi Medan Perang: Perang Israel-Hizbullah Ancam Migrasi Burung
-
Lowongan Kerja Host Live Olshop di Medan
-
Siapa Ryan van de Pavert? Pemain Keturunan Medan-Surabaya, Main di Ajax Amsterdam Bareng Anak Rafael van der Vaart
-
Striker Berdarah Medan Eligible Jadi Finisher Mematikan Timnas Indonesia, Dijamin Anti Gagal!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Eksponen Cipayung Sumut Titipkan Gagasan Sumut Berkelanjutan untuk Pasangan Bobby-Surya
-
Pria di Medan Ditangkap Gegara Promosikan Judi Online
-
2 Tukang Ojek Tewas Dibedil KKB di Puncak Papua Tengah
-
Dialog Publik Cipayung Plus Sumut: Kolaborasi Kunci Kemajuan Sumatera Utara
-
Kawanan Bersenpi yang Culik Remaja Wanita di Labura Ternyata Satu Keluarga