SuaraSumut.id - Minum teh setiap hari dapat meningkatkan kesehatan, memperpanjang usia harapan hidup dan membantu mengurangi risiko beberapa penyakit yang mengancam jiwa. Demikian menurut studi Annals of Internal Medicine melansir Antara, Selasa (4/10/2022).
Dalam studi itu, para ilmuwan China seperti disiarkan Medical Daily September lalu menemukan minum dua sampai empat cangkir teh hitam, hijau atau oolong per hari menurunkan risiko diabetes tipe 2 sebesar 17 persen.
Minum satu hingga tiga cangkir setiap hari menurunkan risiko sebesar 4 persen terkena diabetes dan risiko ini semakin turun 1 persen untuk setiap cangkir tambahan.
Xiaying Li, salah satu penulis penelitian dan peneliti di Universitas Sains dan Teknologi Wuhan, menyatakan hasil studi ini menggembirakan karena menawarkan harapan bagi orang untuk mengurangi risiko terkena diabetes tipe 2.
Menurut mereka temuan ini menunjukkan teh bahkan pada tingkat asupan yang lebih tinggi dapat menjadi bagian dari diet sehat.
"Asupan teh yang lebih tinggi dikaitkan dengan risiko kematian yang lebih rendah di antara mereka yang minum dua cangkir atau lebih per hari," kata peneliti studi.
Para peneliti yang mengevaluasi data selama 11 tahun berencana mempresentasikan hasil temuan ini dalam European Association for the Study of Diabetes, pada pekan depan.
Berita Terkait
-
Tips Membuat Bibir Ombre, Ikuti 7 Langkah Berikut
-
4 Tips Menghemat Pengeluaran Ketika Bulan Tua Tiba
-
Simak 5 Tips Jitu untuk Menguasai Sebuah Bidang Ilmu, Pernah Mencobanya?
-
Wajib Diperhatikan! Simak 4 Tips Olahraga agar Tubuh Tidak Cepat Lelah
-
Kamu Pemalu? Ini Dia 3 Tips Atasi Canggung saat Interaksi dengan Orang Baru
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja