SuaraSumut.id - “Hey Dinda! Sabarlah menunggu. Aku sedang berusaha. Kumpulkan maharmu. Hey Dinda!. Sabarlah menanti. Insyaallah kita pasti bisa, menjadi suami istri…”
Begitulah penggalan lagu 'Hey Dinda!' dari single perdana milik Wak Cepul, seorang musisi jalanan sekaligus jurnalis Kota Banda Aceh, Aceh.
Lagu yang baru dirilis di awal Oktober 2022 tersebut dikatakan Wak Cepul, menyuguhkan alunan musik country akustik dipadu dengan lirik balada romantik serta unsur kritik.
Liriknya menceritakan tentang perjuangan seorang pemuda untuk bisa menikahi pujaan hatinya di balik bayang-bayang gunjingan para tetangga.
Baca Juga: Tunjukkan Popularitas, fromis_9 Akan Tampil di Acara Musik Jepang
Lontaran pertanyaan tentang kapan menikah, terkadang membuat pelak pasangannya. Pujaan hatinya itu pun menjadi gelisah dan resah menanti kepastian dari si pemuda.
Sembari tetap berusaha menyusun masa depan secara mandiri, dalam lagu 'Hey Dinda!', pemuda itu meyakinkan pasangannya bahwa mereka akan ke jenjang yang lebih serius.
"Lagu 'Hey Dinda!' ini terbilang romantis sih, namun sedikit disisip unsur kritik ke sosial. Khususnya mengkritik kebiasaan masyarakat kita yang suka menggosip," kata Wak Cepul dalam pernyataan tertulis kepada Suara.com, hari ini.
Meski dibalut nuansa sindiran, namun perpaduan musik country akustik dengan lirik balada romantik bakal membuat lagu 'Hey Dinda!' tetap terdengar asik.
Lagu tersebut diharapkan musisi berdarah campuran Aceh dan Mandailing ini tidak hanya sekedar hiburan, namun bisa menjadi motivasi bagi para pendengarnya.
Baca Juga: Review 'Paripi Koumei': Strategi Menuju Puncak Industri Musik
"Apresiasi yang paling besar bagi seorang pemusik ya ketika karyanya dihargai, dinikmati banyak orang, dan tentunya dipahami apa pesan yang disampaikan," kata Wak Cepul.
Saat ini, lagu 'Hey Dinda!' dapat didengarkan melalui Spotify, Apple Music, YouTube Music dan sejumlah platform streaming musik digital lainnya.
Sebagai tambahan, Wak Cepul atau Muhammad Saifullah, lahir di Medan, 1 Mei 1991. Ia mulai menulis lagu ciptaannya sendiri sejak 2006.
Kumpulan lagu-lagu yang masih direkamnya secara manual tersebut selama ini diunggah di Channel YouTube Wak Cepul (Muhammad Saifullah).
Meski telah memiliki beberapa tembang ciptaan sendiri, hanya lagu 'Hey Dinda!' yang belakangan dipilihnya masuk dapur rekaman untuk jadi single perdana.
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
4 Orang Tewas Dalam Banjir Bandang di Sibolangit, 2 Masih Hilang
-
Kembali Pimpin Medan usai Kampanye Pilgub Sumut, Bobby Nasution Resmikan 60 Bus Listrik
-
Longsor di Karo Sumut, 10 Orang Hilang
-
Banjir dan Tanah Longsor Terjang 5 Lokasi di Sumut, 10 Orang Tewas
-
Longsor Terjang Padang Lawas Sumut, 4 Orang Meninggal