SuaraSumut.id - Kapolda Jawa Timur Irjen Teddy Minahasa dikabarkan ditangkap terkait dugaan kasus narkoba. Hal tersebut cukup mengejutkan. Pasalnya, Teddy Minahasa baru beberapa hari ditunjuk menjabat sebagai Kapolda Jatim.
Sebelumnya Teddy menjabat sebagai Kapolda Sumatera Barat (Sumbar). Ia lalu ditunjuk sebagai Kapolda Jatim berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/2134/X/KEP/2022, tanggal 10 Oktober 2022.
Teddy menggantikan Irjen Nico Afinta yang dimutasi sebagai staf ahli Kapolri Bidang Sosial Budaya. Pencopotan Nico Afinta diduga buntut dari tragedi Kanjuruhan Malang yang menelan ratusan korban jiwa.
Rencananya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo akan menyampaikan langsung soal kabar penangkapan Teddy.
"Sore ini akan disampaikan rilis oleh Bapak Kapolri," kata Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo melansir Suara.com, Jumat (14/10/2022).
Kabar penangkapan Teddy diungkap oleh Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni. Dirinya mengaku Teddy ditangkap terkait kasus narkoba.
"Diduga benar. Kalau nggak salah narkoba," kata Sahroni.
Sementara itu, Ketua IPW Teguh Santoso mengaku telah lama mendengar isu Teddy sebagai pengguna narkoba. Dirinya tidak menyangka isu itu benar adanya.
"Pernah dengar isu, ternyata itu jadi kenyataan. Karena seorang pengguna narkoba itu ketergantungan," katanya.
Baca Juga: Persi Lampung Diminta Ikut Berikan Pelayanan Kesehatan Prima untuk Masyarakat
Dirinya meragukan jika Teddy semata-mata hanya pengguna. Ia menduga yang bersangkutan juga memiliki hubungan dengan jaringan pengedar narkoba.
"Kalau Jenderal ya saya rasa bukan hanya pengguna, pasti terkait atau mengetahui adanya jaringan ini. Dia pasti mendapat sulpai barang itu kalau dia jenderal," jelasnya.
Untuk itu, IPW mendorong Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk mengusut tuntas kasus ini. Termasuk mendalami keterlibatan yang bersangkutan dengan sindikat jaringan pengedar narkoba.
"Iya lah kita minta didalami, ini serius," katanya.
Berita Terkait
-
Kapolri akan Bicara Soal Kabar Kapolda Jatim Ditangkap yang Diduga Terjerat Kasus Narkoba
-
Kapolda Jatim Ditangkap Kasus Narkoba, Anggota DPR: Polri Benar-benar Tidak Bisa Diharapkan Lagi!
-
Baru Menjabat Sebagai Kapolda Jatim, Irjen Pol Teddy Minahasa Dikabarkan Ditangkap Gegara Narkoba
-
Kapolda Jatim Ditangkap Diduga Terkait Narkoba, Legislator: Kita Tunggu Sikap Tegas Kapolri
-
Teddy Minahasa Belum Sertijab Sebagai Kapolda Jatim Tapi DIduga Ditangkap Kasus Narkoba
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy