SuaraSumut.id - Tersiar kabar Istana Buckingham berencana diam-diam melepaskan gelar permaisuri Camilla sebelum penobatan Charles III sebagai Raja Inggris pada Mei 2023.
Camilla menjadi Permaisuri atau Queen Consort setelah Charles naik takhta setelah Ratu Elizabeth meninggal.
Charles menyebut langsung di depan publik kalau Camilla juga naik takhta sebagai Permaisuri ketika dia menjadi Raja.
"Saya mengandalkan bantuan penuh kasih dari istri tercinta saya, Camilla. Sebagai pengakuan atas pelayanan publiknya yang setia sejak pernikahan kami tujuh belas tahun yang lalu, dia menjadi Permaisuriku," kata Charles dalam sebuah pernyataannya, dikutip dari Mirror.
Tapi sekarang ada rencana agar dia lebih dikenal sebagai Ratu Camilla, menurut Telegraph.
Namun, keputusan itu tergantung pada popularitas Camilla di mata publik, kata seorang sumber Istana. Jika tampaknya ada keinginan untuk menyebutnya sebagai Ratu Camilla, para pembantu kerajaan dapat berusaha untuk secara resmi mengadopsi gelar yang lebih sederhana pada waktunya untuk penobatan Charles.
Camilla dilaporkan telah memilih gelar Permaisuri sebagai tanda penghormatan setelah menikah dengan Keluarga Kerajaan.
Dia bukan menjadi permaisuri pertama dari seorang raja Inggris yang melepaskan dari gelarnya. Mendiang ibu Ratu Elizabeth II juga menerima perlakuan yang sama.
Camilla telah melihat popularitasnya meningkat secara signifikan selama pernikahannya dengan Charles sejak 2005.
Baca Juga: Gelar Permaisuri Camilla Akan Dihapus Sebelum Penobatan Raja Charles, Resmi Jadi Ratu?
Dia sekarang juga salah satu Penasihat Negara, yang berarti bahwa dia dapat mewakili Raja dalam hal-hal tertentu bila tidak bisa hadir.
Gelar Queen Consort untuk Camilla sebenarnya sudah mendapat persetujuan dari Ratu Elizabeth saat masih hidup. Keputusan tersebut memang cukup mengagetkan publik Inggris. Sebab, sebelumnya banyak pihak berspekulasi kalau Camilla tidak akan pernah menjadi permaisuri karena tidak cukup disukai publik.
Camilla hanya menerima gelar yang lebih rendah sebagai Princess Consort ketika dia menikah dengan Pangeran Charles pada 2005. Keduanya berstatus duda dan janda ketika melaksanakan pernikahan sipil.
Pada saat itu, ada anggapan bahwa publik terlalu memusuhi Camilla setelah kematian istri pertama Charles, Putri Diana, pada tahun 1997. Sebab beredar kabar Charles pernah selingkuh dari Diana kembali jalin hubungan dengan Camilla. (Suara.com)
Berita Terkait
-
Final Piala FA Terancam Mundur karena Penobatan Raja Charles
-
Raja Charles III dan Permaisuri Camilla Turut Berduka Cita Atas Tragedi Kanjuruhan
-
Istri Raja Charles III, Camilla Dipanggil Permaisuri, Pengamat: Seiring Waktu Ia Akan Dipanggil Ratu
-
Gerutu Kesal Raja Charles III: Mulai dari Salah Tulis Tanggal Hingga Tinta Belepotan
-
Momen Raja Charles III Sapa Hangat Penduduk Belfast saat Berkunjung ke Irlandia Utara
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana
-
Harga Emas Galeri24 dan UBS Kompak Turun di Hari Libur
-
Pengemudi Mobil Wajib Tahu! Ini yang Perlu Dikontrol Ketika Mengemudi