SuaraSumut.id - Geger penemuan sesosok mayat laki-laki teronggok di pinggir jalan di Kecamatan Luahagundre, Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara (Sumut).
Kondisi korban saat ditemukan sudah mengalami pembusukan. Sekujur tubuhnya dipenuhi belatung sehingga menyulitkan proses identifikasi mayat tersebut. Dari lokasi ditemukan sejumlah pakaian dan cincin emas yang masih melekat di jari korban.
Adanya penemuan tersebut menguatkan dugaan kalau korban merupakan ASN di Kabupaten Nias Utara, berinisial GL (59). Korban dilaporkan oleh pihak keluarga menghilang sejak Sabtu (15/10/2022).
"Mayat berjenis kelamin laki-laki, untuk identitasnya belum diketahui," kata Kasat Reskrim Polres Nias Selatan AKP Freddy Siagian dikonfirmasi SuaraSumut.id, Sabtu (22/10/2022).
Dari lokasi petugas menemukan korban memakai celana jeans dan baju kaus tanpa lengan.
"Kaos kaki berwarna hitam abu-abu, serta menemukan gigi palsu serta cincin emas dengan batu cincin berwarna biru," ungkap Freddy.
Polisi juga menemukan barang bukti berupa ikat pinggang yang terlilit di bagian leher korban. Korban diduga meningal karena adanya kekerasan.
Panggil Tim Forensik Rumah Sakit Bhayangkara Medan
Namun, Freddy belum mau berspekulasi terkait penyebab korban meninggal dunia, sampai hasil autopsi keluar. Oleh sebab itu, Polres Nias Selatan akan menghadirkan tim forensik dari Rumah Sakit Bhayangkara Medan.
"Kita akan hadirkan empat orang tim forensik untuk melakukan autopsi. Besok (Minggu 23 Oktober 2022) sudah tiba dan autopsinya akan dilaksanakan di Rumah Sakit dr. Thomsen Nias," ujarnya.
Pihaknya masih belum bisa memastikan apakah mayat yang ditemukan tersebut adalah ASN yang dikabarkan hilang, meskipun pihak keluarga ASN menyatakan ada kesamaan ciri-ciri dan sejumlah barang yang ditemukan.
"Kalau dari kami sampai saat ini masih belum bisa memastikan, karena kami harus menunggu hasil dari Tim Forensik, kemudian juga untuk mengetahui penyebab pasti kematiannya," katanya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Guru Ngaji Beberkan Sosok Bocah Asal Cimahi yang Tewas Usai Ditusuk Pria Misterius
-
Kejanggalan Versi Keluarga Bocah Perempuan di Cimahi yang Tewas Ditusuk OTK
-
Baru Selesai Ngaji, Seorang Anak Ditusuk Hingga Tewas di Cimahi
-
Kontraktor PT Vale Sorowako Tewas Terkena Letusan Ban di Tempat Kerja
-
Seorang Wanita Ditemukan Tewas, Diduga Korban Perampokan di Kalideres
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana
-
59.365 Meter Jaringan Irigasi di Kabupaten Aceh Timur Rusak Akibat Bencana
-
Kurikulum Darurat KBM Diterapkan di Aceh Timur Pascabencana