SuaraSumut.id - Stok pupuk bersubsidi di berbagai daerah dipastikan mencukupi saat memasuki musim tanam pada Oktober 2022 hingga Maret 2023.
Direktur Utama Petrokimia Gresik mengatakan, pihaknya berkewajiban menyalurkan pupuk sesuai regulasi yang ditetapkan pemerintah.
"Stok pupuk bersubsidi pada 18 Oktober 2022 mencapai 377.544 ton atau dua kali lipat lebih banyak dari ketentuan minimum yang diatur pemerintah (142.222 ton)," katanya melansir Antara, Sabtu (22/10/2022).
Stok pupuk itu terdiri dari urea 34.387 ton dan phonska 343.157 ton yang berada di pabrik (Lini I), gudang Provinsi (Lini II), hingga gudang tingkat Kabupaten (Lini III).
Baca Juga: Kemenag Gelar Shalawat Kebangsaan di Malam Puncak Hari Santri 2022
"Khusus urea bersubsidi, Petrokimia Gresik hanya mendapatkan amanah untuk memenuhi kebutuhan di wilayah Jawa Timur, Maluku, Maluku Utara, Papua, dan Papua Barat, serta NTT. Sementara untuk phonska bersubsidi, Petrokimia Gresik berkewajiban untuk memenuhi kebutuhan di seluruh Indonesia," ujarnya.
Pihaknya selalu siap mendukung ketahanan pangan nasional, dengan menjaga ketersediaan pupuk bersubsidi sesuai regulasi.
"Pupuk bersubsidi menjadi salah satu agro input yang sangat penting untuk meningkatkan produktivitas pertanian," kata Dwi Satriyo.
Untuk memastikan penyaluran pupuk bersubsidi tepat sasaran, pihaknya meningkatkan pengawasan distribusi melalui penerapan sejumlah sistem dan aplikasi digital.
Baca Juga: Blak-Blakan Gilir 4 Wanita Sekaligus, Vicky Prasetyo Umbar Fantasi Liar Bersama 2 Artis Indonesia
Berita Terkait
-
PKT Buka Posko Mudik BUMN di Bandara Sepinggan
-
Pupuk Kaltim Fasilitasi 366 Pemudik Asal Bontang dan Samarinda
-
Soal Manipulasi Laporan Keuangan, Dirut Pupuk Indonesia: Itu Tidak Benar
-
Strategi Hilirisasi Petrokimia Gresik Mampu Dongkrak Kinerja Perusahaan
-
Pupuk Organik Dinilai Bisa Tingkatkan Produktivitas Pagi Hingga Lestarikan Lingkungan
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
Terkini
-
Aceh Diguncang 46 Kali Gempa Susulan
-
Angka Kecelakaan Lalu Lintas di Sumut Turun 68 Persen
-
Bobby Nasution Imbau Warga Berhati-hati saat Berwisata: yang Punya Anak, Diperhatikan, Dijaga
-
Lebaran at The Kaldera, BPODT Hadirkan Atraksi Wisata Seru di Danau Toba
-
Tinjau Kapal Penyeberangan di Danau Toba, Bobby Nasution Temukan Kapal Tak Miliki Izin