SuaraSumut.id - Pedangdut Dewi Perssik sorot aksi komika Kiky Saputri yang menstransfer uang ke netizen yang menghujatnya. Netizen itu diduga fans Lesti Kejora dan Rizky Billar alias Leslar.
Dewi Perssik mengaku bingung netizen tersebut mendadak berubah sikap setelah mendapat kiriman uang.
"Coba deh kalian perhatiin Kiky Saputri, dia mentransfer orang yang ngata-ngatain baru adam ayem," kata Dewi Perssik, dikutip dari Suara.com, Rabu (9/11/2022).
Bukan cuma Kiky Saputri, Dewi Perssik pun sebetulnya pernah memberikan hadiah kepada orang yang menghujatnya di TikTok. Lagi-lagi sosok tersebut diduga fans Leslar.
"Begitu pun aku di TikTok, si ibu yang mulutnya manis sekali, ada kelainan di mulutnya, itu kan terlihat sekali. Dia itu aku gift baru dia nggak ngoceh-ngoceh," tutur Dewi Perssik.
Mantan istri Saipul Jamil ini kemudian mempertanyakan apakah oknum tersebut sungguhan fans Leslar atau tidak.
"Apakah emang fans Laler kayak gitu yah? Saya tanya apakah fans Laler begitu? Kok kayaknya aneh. Setelah ngata-ngatain kita dikasih gift diam," celetuk Dewi Perssik.
"Apakah dia buzzer tapi terlihat fans mengidolakan seseorang tapi sebenernya buzzer cari makan. Aneh tapi nyata, fakta," imbuhnya lagi.
Semenjak diunggah ulang akun @netijulid di Instagram, video Dewi Perssik ini ramai dikomentari netizen.
"Itu orang nggak punya harga diri. Sudah caci maki eh dikasih duit kegirangan. Neti muka seribu," tulis salah satu netizen.
"Memalukan emang sih nggak punya harga diri. Pas dikasih duit diem langsung sanjung-sanjung yang dihina," tambah lainnya.
Seperti diketahui, Dewi Perssik dan Kiky Saputri memang sempat dibully netizen yang mengaku-ngaku sebagai fans Leslar.
Dewi Perssik dihujat lantaran dianggap ikut campur urusan kasus KDRT Lesti Kejora dan Rizky Billar. Sedangkan Kiky Saputri gara-gara roastingannya terhadap suami istri itu.
Berita Terkait
-
Mantap Penjarakan Haters, Dewi Perssik Tak Terima Orangtuanya Jadi Omongan Tetangga di Kampung
-
Dewi Perssik Buka Suara, Heran dengan Fans Leslar yang Menghina Kiky Saputri: Buzzer Cari Makan?
-
Dewi Perssik Dianggap Pelacur di Kampung Halamannya Gegara Hinaan Haters
-
Kasus Pencemaran Nama Baik Dewi Perssik, Pihak Keluarga Minta Pelaku Sampaikan Maaf di Medsos dan Awak Media
-
Tak Rela Klien-nya Diroasting, Sandy Arifin Berikan Komentar Pedas untuk Kiky Saputri
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut