SuaraSumut.id - Sarah Azhari, artis Indonesia yang kini ikut sang suami tinggal di Amerika Serikat, masih tetap membuat para lelaki penasaran.
Mereka bertanya apakah adik Ayu Azhari itu masih memiliki jiwa nasionalis dan rasa cinta kepada Indonesia.
Dalam unggahan video bertajuk Sarah Azhari Live Chat, baru-baru ini Sarah Azhari meminta para penggemarnya mengajukan pertanyaan yang akan dijawabnya.
Sarah mengaku tujuannya membuat video live chat itu sebagai ucapan terima kasih kepada para penggemar yang selalu mendukungnya selama ini.
Baca Juga: Jarang Terekspos, Ternyata Suami Sarah Azhari Bukan Keturunan Orang Biasa
Sontak unggahan live chat dari Sarah Azhari banyak mendapat respon dari para netizen. Mereka berebutan memberikan berbagai pertanyaan sekitar kehidupan Sarah Azhari selama di Amerika.
Sarah Azhari dalam live chat tersebut tampil natural sehingga memperlihatkan wajah aslinya yang terbukti memang masih segar dan cantik meski sudah berusia 44 tahun.
“Hayooo yang mau bertanya silakan,” kata Sarah Azhari yang dikutip dari YouTube Sarah Azhari, Selasa (15/11/2022).
Sarah Azhari mengaku saat ini tinggal di Los Angeles (LA), Amerika. Menurutnya, semula dirinya bermukim di Amerika hanya untuk menemani anaknya, Albany Ray yang bersekolah di negeri Paman Sam itu.
Namun, seiring berjalannya waktu, Sarah Azhari pun memutuskan untuk menyibukkan diri dengan ikut menimba ilmu di Amerika.
Menurut Sarah Azhari, hengkangnya dia dari Indonesia ke Amerika bukan berarti tak lagi bisa berkarya. Justru, lanjut Sarah, dirinya merasa bisa lebih leluasa dalam mengekspresikan jiwa seninya selama tinggal di Amerika.
“Karena saat itu anak saya bersekolah di sini, saya menemani di sini dan akhirnya saya juga sekolah di sini. Kegiatan saya banyak, ada bikin lagu, nyanyi, bikin konten, itu kan aktivitas juga,” tutur Sarah Azhari menjawab banyaknya pertanyaan tentang aktifitasnya di Amerika.
Di Amerika, Sarah Azhari diketahui banyak menelurkan lagu baru dengan video klip yang diperaninya sendiri. Lagu-lagu Sarah Azhari yang dibuat selama di Amerika semua menggunakan bahasa Inggris.
Banyak yang memuji penampilan dan suara Sarah Azhari dalam lagu yang dinyanyikannya karena terdengar logat dan gayanya seperti artis luar negeri.
Ditanya netizen, apakah Sarah Azhari masih hapal lagu Indonesia Raya? Sambil tersenyum Sarah Azhari mengatakan bahwa dirinya masih hapal di luar kepala lirik lagu Indonesia Raya.
Sarah Azhari mengatakan tak mungkin lupa karena dulu pernah bertugas sebagai Paskibra di bagian paduan suara. Bahkan dengan suara merdu, Sarah Azhari menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia itu di live chat-nya.
“Masih (hapal) dong! Gila kalo enggak hapal, soalnya dulu saya pernah ikut Paskibra bagian nyanyi gitu, jadi saya hapal,” ujar Sarah Azhari.
Sarah Azhari juga mengaku sering kangen dengan tanah kelahirannya, Indonesia. Selain ingin bertemu dengan kakak dan adiknya di Tanah Air, Sarah Azhari merasa rindu dengan makanan serta suasana di Indonesia.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Penjiwaan Maarten Paes dkk Nyanyi Indonesia Raya Dipuji Media Belanda
-
Momen Khidmat, Pegawai dan Anggota DPR Tegap Sikap Sempurna saat Indonesia Raya Dikumandangkan
-
Kinerja Masih Buruk, Formappi Sentil DPR RI Soal Instruksi Sikap Sempurna Lagu Indonesia Raya Setiap Hari Kerja
-
Dari Pegawai hingga Anggota DPR RI Sikap Sempurna Perdana saat Lagu Indonesia Raya Dikumandangkan di Senayan
-
Instruksi Dasco Gerindra, Lagu Indonesia Raya Bakal Diputar di Gedung DPR Tiap Pukul 10 Pagi
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
Pilihan
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
Terkini
-
Prudential Indonesia Catat Kinerja Positif di Kuartal III/2024
-
Yusril Minta Penegak Hukum Usut Tuntas Kasus Revitalisasi Situs Benteng Putri Hijau
-
2.825 Jiwa Terdampak Banjir Aceh Barat
-
24.258 Warga Binaan Masuk DPT Pilgub Sumut 2024, Disiapkan 64 TPS
-
Mobil Fortuner Bergambar Edy Rahmayadi-Hasan Basri Kecelakaan di Tapsel Tewaskan Mahasiswi