Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Selasa, 15 November 2022 | 16:52 WIB
Momen Reuni Pinkan Mambo dan Maia Estianty (YouTube/MAIA ALELDUL TV)

Penasaran, Pinkan Mambo terus mencecar Maia Estianty terkait laki-laki yang pernah hadir dalam kehidupan Maia sebelum menikah dengan suaminya, Irwan Mussry.

“Apakah ada gitu cowok-cowok brondong yang deketin. Katanya Bunda pernah dekat sama brondong yaa? Yang rambutnya keriting-keriting gitu. Penasaran kan gaees..?” ujar Pinkan Mambo sambil membisikan sebuah nama di telinga Maia Estianty.

Maia Estianty membenarkan sebelum menikah dengan Irwan Mussry, dirinya pernah mengidolakan sosok laki-laki yang disebut Pinkan Mambo sebagai brondong.

Namun, Maia membantah pernah dekat apalagi berpacaran dengan sosok brondong yang akhirnya ditarik sebagai model di video klip-nya itu.

Baca Juga: Ingin Tukaran Mantan, Pinkan Mambo Siap Cicipi Bekas Denise Chariesta

“Ooh bukan. Itu bukan. Gue ngefans ama dia. Gue cuma ngefans. Gue bilang kok ke orangnya kalau gue ngefans ama dia. Akhirnya gue jadiin model video klip gue,” tutur Maia Estianty.

Berdasar pantauan Hops.ID, memang ada sosok laki-laki berambut keriting yang menjadi model video klip Maia Estianty saat duet bareng Mey Chan.

Dalam video klip lagu Ingat Kamu yang merupakan singel debut pertama Maia Estianty dan Mey Chan dalam Duo Maia, terlihat aktor Nicholas Saputra yang berambut keriting, sebagai bintangnya.

Kontributor : Rizky Islam

Baca Juga: Pinkan Mambo Sebut Tunggu Raffi Ahmad Cerai, Auto Dihujat Warganet

Load More