SuaraSumut.id - Kaesang Pangarep mengaku tak menyukai statusnya sebagai anak Presiden. Putra bungsu Joko Widodo (Jokowi) itu lebih nyaman menjadi masyarakat biasa.
Menurut Kaesang Pangarep, status anak Presiden tidak semenyenangkan pemikiran banyak orang.
"Banyak nggak enaknya. Kayak ribet saja. Enakan jadi orang biasa saja," kata Kaesang Pangarep, dikutip dari Suara.com.
Bukan cuma anak Presiden, dia juga menyebut menjadi anak pejabat seperti Wali Kota hingga Gubernur tidak menyenangkan. Pasalnya, dia mengaku kesulitan bertemu orangtua sendiri.
"Semuanya sih sama saja, sama semua nggak enak. Mending biasa saja. Nggak ada waktu buat keluarga," tutur Kaesang Pangarep.
Bahkan putra bungsu Joko Widodo ini berharap ayahnya tidak lagi menjadi Presiden ke depannya. "Nggak usahlah. Yang capek aku sendiri," ungkap Kaesang Pangarep.
Calon suami Erina Gudono ini mengaku tak sabar menjadi 'orang biasa' lagi setelah Jokowi menyelesaikan jabatannya sebagai presiden nanti. Meskipun kedua kakaknya kini terjun ke dunia politik.
"Baguslah seneng. Jadi orang biasa lebih enak. Aku itungan orang biasa," ucap Kaesang Pangarep.
"Kan yang pejabat cuma bapak, satu keluarga pejabat semua kayak kakak sama kakak ipar, otomatis ibu, kakak ipar, kakak juga pejabat semua, kumpul keluarga kayak rapat paripurna, pejabat semua. Saya datang kayak orang sipil, misi pak," imbuhnya lantas tertawa.
Baca Juga: Kaesang Pangarep Absen di RUPS Luar Biasa PT LIB, Persis Solo: Ada Keperluan dan Sibuk!
Sebagai penutup, Kaesang Pangarep membeberkan alasannya enggan menjadi politikus.
"Gajinya dikit. Beneran gajinya dikit," tandas Kaesang Pangarep.
Berita Terkait
-
Konfirmasi Hadir Tapi Kaesang Pangarep Tidak Datang, Juni Rachman: Alasannya Saya Belum Cek
-
Kaesang Pangarep Sarapan Bareng Pemilik Manchester City, Warganet Heboh: Budget Persis Solo Unlimited!
-
Gegara Sarapan Bareng Anies Namanya Trending Twitter, Gibran Rakabuming: Ternyata Aku Dirasani
-
Nyasarin Koper Kaesang si Anak Presiden ke Medan, Netizen: Perlakuan Batik Air Adil ke Semua Lapisan Masyarakat
-
Sindir Batik Air, Kaesang Pangarep Unggah Foto Prewedding Dengan Pose Kaku
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati