SuaraSumut.id - Pemkot Medan melalui Dinas Ketahanan Pangan Kota Medan menyerahkan bantuan sarana prasarana kepada kelompok UMKM Pangan. Hal ini dalam penyediaan infrastruktur pendukung kemandirian pangan yang ada dibeberapa kelurahan di Kota Medan.
Bantuan tersebut diserahkan Wali Kota Medan Bobby Nasution diwakili Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Medan Emilia Lubis.
Emilia mengatakan bantuan sarana dan prasarana yang diserahkan ini sesuai dengan kebutuhan pelaku kelompok UMKM Pangan. Bantuan ini juga merupakan bentuk kepedulian Wali Kota Medan Bobby Nasution kepada pelaku UMKM guna memajukan perekonomiannya.
"Bantuan sarana prasarana ini sesuai dengan apa yang diminta kepada kami. Perlu diingat, kami merupakan perpanjangan tangan dari Bapak Wali Kota Medan untuk meyerahkan bantuan ini kepada kita semua. Hal ini sesuai dengan program Bapak Wali Kota Medan yang bertekad untuk membantu warganya yang ingin berusaha dan ingin memajukan ekonomi masyarakat terlebih kepada pelaku UMKM," kata Emilia dalam keterangan tertulis, Senin (2/1/2023).
Emilia Lubis berharap bantuan sarana dan prasarana ini dapat membantu ekonomi warga agar semakin baik sehingga pelaku UMKM di Kota Medan dapat naik kelas.
Adapun bantuan yang diberikan kepada kelompok UMKM tersebut sebanyak 20 orang dari Kelurahan Sidomulyo, 32 orang Kelurahan Tegal Rejo, 20 orang Kelurahan Gedung Johor, dan 8 orang Kelurahan Aur.
Total ada 163 barang dengan berbagai jenis berupa alat-alat yang berbeda sesuai dengan kebutuhan usaha mereka. Adapun alat tersebut berupa Set Kompor Gas beserta wajan, Oven Gas, Oven listrik, Steeling, Mixer, Blender, Penggiling Daging, Freezer, Sealer, dan Manual Sealing machine.
Berita Terkait
-
PPKM Dicabut, Wali Kota Bobby Nasution: Alhamdulillah
-
Aksi Kompak Bobby Nasution dan Sedah Mirah Jahili Nahyan, Dari Cubit-Cubit Pipi Sampai Peluk Gemas
-
Bobby Nasution Sambut Malam Pergantian Tahun Bersama Ribuan Warga
-
Asal Usul Mainan Latto-latto yang Dibagikan Bobby Nasution Saat Malam Tahun Baru, Bentuknya Mirip.......
-
Bobby Nasution Doakan Semoga Tahun 2023 yang Masih Jomblo Bisa Temukan Jodohnya
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja