SuaraSumut.id - Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra menjadi inspektur upacara HUT ke-42 Satpam di Lapangan KS Tubun Polda Sumut, Senin (30/1/2023).
Panca Putra menyebut satpam merupakan perpanjangan tangan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat atau kamtibmas.
"Semoga Satpam dapat semakin profesional dalam mengemban fungsi kepolisian terbatas dan optimal dalam melaksanakan pemeliharaan keamanan, ketertiban masyarakat secara swakarsa," kata Panca Putra dalam keterangan tertulis.
Sesuai amanat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Polri harus bekerja bersama satpam dalam menciptakan keamanan demi tercapainya pembangunan nasional.
"Terciptanya situasi yang kondusif merupakan salah satu prasyarat dalam terselenggaranya proses pembangunan nasional guna mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia," ujar Panca Putra.
Panca mengatakan bahwa Polri memiliki keterbatasan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat karena jumlah personel yang ada.
Namun, dengan kehadiran satpam tugas Polri terbantu. Salah satunya ikut andil satpam dalam membantu penanganan pandemi Covid-19.
"Untuk itu saya mengajak para satpam yang mengikuti upacara untuk sejenak mendoakan almarhum Jenderal Pol Awaloedin Djamin yang telah berjasa besar dalam membentuk dan membesarkan satpam hingga sekarang ini," kata Panca.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Latihan Keras di Jeonnam Dragons saat Musim Dingin
Berita Terkait
-
Pimpin Upacara HUT ke 42, Kapolda Metro Jaya Sebut Satpam Kaki dan Tangan Polri Jaga Keamanan
-
Satpam dan Warga Bentrok di Lahan HGU Kebun Bangun, Begini Respon PTPN III
-
Viral Satpam Belikan Es Krim untuk Dua Pengamen Anak, Auto Banjir Pujian
-
Tiko Sibuk Setelah Viral Hingga Cuti dari Pekerjaannya Sebagai Satpam Perumahan
-
Satpam Kebun Sawit di Labuhanbatu Tewas Dibacok Kawanan Pencuri
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Rumah Korban Banjir Pidie Jaya Masih Tertimbun Lumpur, Ini Harapan Warga
-
Korban Meninggal Bencana Sumut Tembus 374 Orang, Terbanyak di Tapanuli Tengah!
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana