
SuaraSumut.id - Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra menjadi inspektur upacara HUT ke-42 Satpam di Lapangan KS Tubun Polda Sumut, Senin (30/1/2023).
Panca Putra menyebut satpam merupakan perpanjangan tangan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat atau kamtibmas.
"Semoga Satpam dapat semakin profesional dalam mengemban fungsi kepolisian terbatas dan optimal dalam melaksanakan pemeliharaan keamanan, ketertiban masyarakat secara swakarsa," kata Panca Putra dalam keterangan tertulis.
Sesuai amanat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Polri harus bekerja bersama satpam dalam menciptakan keamanan demi tercapainya pembangunan nasional.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Latihan Keras di Jeonnam Dragons saat Musim Dingin
"Terciptanya situasi yang kondusif merupakan salah satu prasyarat dalam terselenggaranya proses pembangunan nasional guna mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia," ujar Panca Putra.
Panca mengatakan bahwa Polri memiliki keterbatasan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat karena jumlah personel yang ada.
Namun, dengan kehadiran satpam tugas Polri terbantu. Salah satunya ikut andil satpam dalam membantu penanganan pandemi Covid-19.
"Untuk itu saya mengajak para satpam yang mengikuti upacara untuk sejenak mendoakan almarhum Jenderal Pol Awaloedin Djamin yang telah berjasa besar dalam membentuk dan membesarkan satpam hingga sekarang ini," kata Panca.
Baca Juga: Ketua RT Terharu Lihat Perubahan Sifat Ibu Eny Setelah Perawatan: Dia Minta Maaf Sering Merepotkan
Berita Terkait
-
5 Kuliner Tapanuli yang Bikin Nagih, Bisa jadi Pilihan Wisatawan saat Liburan
-
Bidan Jadi Sopir Ambulans: Kisah Heroik di Dairi Akibat Efisiensi Anggaran!
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Golkar Bicara Kemungkinan Beri Sanksi ke Anggota DPRD Sumut yang Diduga Cekik Pramugari
-
Kapan Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Sumut Dibuka? Berikut Info Terbarunya
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
LDA Keraton Solo: Wacana Pembentukan DIS Sempat Diajukan ke MK
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
Terkini
-
Telkomsel dan Pegatron Terapkan Jaringan 5G
-
Buruan Klaim! Saldo DANA Gratis Hari Ini Bisa Buat Modal Jalan-Jalan ke Mal
-
Promo Indomaret Jelang Akhir April 2025, Susu hingga Nescafe Paling Murah
-
Cara Klaim Saldo DANA Kaget Hari Ini, Bisa Traktir Teman Ngopi
-
Taiwan Sasar Wisatawan Medan, Gandeng Mikha Tambayong dan Tawarkan Konsep Wisata Unik