SuaraSumut.id - Harapan Wali Kota Medan Bobby Nasution agar Kecamatan Medan Tuntungan keluar sebagai kecamatan terbaik tingkat Provinsi Sumatera Utara, akhirnya terwujud. Setelah melalui penilaian ketat yang dilakukan tim penilai, Kecamatan Medan Tuntungan keluar sebagai juara pertama.
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi menyerahkan Tunggul Kecamatan Terbaik Tingkat Provinsi Sumatera Utara Tahun 2022 kepada Kecamatan Medan Tuntungan pada Senin (30/1/2023).
Bobby mengatakan keberhasilan yang diraih Kecamatan Medan Tuntungan tidak terlepas dari perhatian dan pelayanan yang diberikan kepada masyarakat. Di saat pandemi Covid-19 berlangsung, kata Bobby, Kecamatan Medan Tuntungan telah memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, baik bagi warga yang terpapar maupun upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Itu sebabnya banyak unsur dari Pemerintah Pusat yang datang ke Kota Medan untuk melihat langsung karena saat itu ibukota provinsi Sumatera Utara ini masuk Zona Merah penyebaran Covid-19.
"Hampir rata-rata unsur Pemerintah Pusat yang hadir itu mendatangi Kecamatan Medan Tuntungan. Sebab, inovasi yang dilakukan Kecamatan Medan Tuntungan dalam penanganan Covid-19 menjadi contoh bagi daerah lainnya di Indonesia,” kata Bobby dalam keterangan tertulis Selasa (31/1/2023).
Selain itu, Kecamatan Medan Tuntungan juga sangat baik dalam pelayanan jemput bola vaksinasi Covid-19. Pelayanan vaksinasi ini yang dilakukan itu juga menjadi contoh bagi kecamatan lainnya di Kota Medan. Oleh karena itu, inovasi dan terobosan yang telah dilakukan Kecamatan Medan Tuntungan menjadikannya sebagai wilayah percontohan dan panutan bagi kecamatan yang ada.
Selain itu, Medan Tuntungan juga merupakan kecamatan pertama yang memiliki sentra usaha di Kota Medan. Sentra usaha itu sejalan dengan program Pemko Medan yaitu Sakasanwira (Satu Kecamatan Satu Sentra Kewirausahaan).
Atas keberhasilan yang diraih Kecamatan Medan Tuntungan tersebut, Bobby berpesan kepada seluruh pimpinan OPD, camat dan lurah agar senantiasa berinovasi dan melakukan terobosan baru sehingga unit kerja maupun wilayah yang dipimpin menjadi lebih baik lagi, terutama dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
"Mari kita terus bekerja dengan semangat kolaborasi guna mewujudkan Kota Medan yang berkah, maju dan kondusif," harapnya.
Baca Juga: Hormati Sikap PKS Cs Dukung Anies Nyapres, Gerindra Klaim Siap Bertarung Fair di Pemilu 2024
Bobby juga melaporkan kepada Gubernur Sumut, saat Kecamatan Medan Tuntungan masuk nominasi Kecamatan Terbaik Tingkat Provinsi Sumatera Utara Kategori Kota Tahun 2022 dan masih dalam tahap penilaian, Camat Medan Tuntungan telah dipromosikan menjadi Sekretaris Dinas Pemuda dan Olahraga.
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dalam arahannya, mengucapkan terima kasih kepada tim penilai yang telah melakukan tindakan-tindakan positif dengan segala kekurangan dan kelebihan. Dikatakannya, tim penilai selalu berbuat yang terbaik, sedangkan yang dinilai harus lebih baik dari tim penilai.
Kegiatan-kegiatan yang dilakukan seperti ini sangat positif untuk mengevaluasi apa-apa yang telah direncanakan, dikerjakan dan telah dilaksanakan.
"Evaluasi kita lakukan untuk melihat mana yang kurang dan harus diperbaiki. Karenanya, teruslah berbuat yang terbaik untuk bangsa dan negara, terkhusus provinsi Sumut," pesan Edy.
Gubsu selanjutnya menindaklanjuti laporan yang disampaikan Bobby terkait promosi yang telah dilakukan terhadap Camat Medan Tuntungan Harry Indrawan Tarigan menjadi Sekretaris Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Medan setelah Kecamatan Medan Tuntungan masuk nominasi dan masih dalam penilaian Kecamatan Terbaik Tingkat Provinsi Sumatera Utara Kategori Kota Tahun 2022.
"Saya berharap agar Danramil 020107/MT dan Kapolsek Medan Tuntungan juga mendapat promosi seperti yang telah dilakukan Wali Kota Medan kepada Camat Medan Tuntungan. Sebab, mereka juga mendapat tanda penghargaan dalam penilaian Kecamatan Terbaik Tingkat Provinsi Sumatera Utara Kategori Kota Tahun 2022," harapnya.
Berita Terkait
-
Bobby Nasution Tampil Beda Berangkat Kerja Naik Motor Listrik, Nitizen: Nahyan Gak Dibonceng Pak?
-
'Ragukan Dukungan Jokowi' Rocky Gerung Soroti Safari Prabowo ke Gibran dan Bobby Nasution
-
Peran BUMN Gerakkan Perekonomian Bantu Pemkot Medan, Bobby Nasution: 5-10 Persen UMKM Harus Tembus Ekspor
-
Momen Prabowo Subianto Cegah Bobby Nasution Cium Tangannya, Akrab Langsung Peluk Hangat
-
Momen Prabowo Subianto Sampaikan Pantun untuk Bobby Nasution
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati