SuaraSumut.id - Sebanyak enam unit ekskavator dikerahkan ke lokasi tanah longsor di kawasan Alue Gantung, Kecamatan Beutong, Nagan Raya, Aceh.
Pengerahan alat berat ini untuk mencari korban tertimbun tanah longsor. Demikian dikatakan oleh Kepala Pelaksana BPBD Nagan Raya, Irfanda Rinadi melansir Antara, Sabtu (11/2/2023).
"Alhamdulillah, enam alat berat sudah kita datangkan ke lokasi, empat milik warga dan dua unit milik Pemkab Nagan Raya," katanya.
Menurut Irfanda, alat berat yang dikerahkan untuk mencari Said Bukhari, seorang kepala desa (Keuchik) Ganpong Gunong Nagan.
Said diduga tertimbun tanah longsor pada Rabu (8/2/2023). Proses pencarian terhadap korban masih terus dilakukan sepanjang Jumat, dengan harapan korban dapat segera ditemukan.
Upaya pencarian dilakukan petugas dengan mengeruk material tanah longsor menggunakan alat berat di lokasi kejadian, termasuk mendatangkan dua unit mesin pompa air guna disiram ke material tanah.
Meski sudah melakukan pengerukan di sekitar lokasi kejadian, petugas bersama masyarakat belum juga menemukan korban yang diduga tertimbun tanah longsor di daerah yang diduga menjadi lokasi penambangan emas tersebut.
Berita Terkait
-
Warga Purwokerto Diminta Sabar, Akses Via Jembatan Kali Pelus Masih Ditutup karena Longsor
-
302 Saham Ambruk ke Zona Merah, IHSG Awal Pekan Ini Ditutup Longsor
-
Dua Destinasi Wisata di Prambanan Terdampak Longsor, Namun Masih Aman Dikunjungi
-
Ratusan Rumah Warga Rusak Akibat Banjir dan Tanah Longsor di Parepare
-
Diterjang Longsor, Jalan Desa di Cipatat Bandung Barat Terputus
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana