SuaraSumut.id - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyato menyatakan bahwa kandidat calon presiden (capres) yang akan diusung partainya pada Pemilu 2024 sudah ada "di kantong" Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.
"Iya, sudah ada beberapa nama, tapi masih menunggu untuk diumumkan pada waktu yang tepat," kata Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto usai melantik Ketua Banteng Muda Indonesia (BMI) Jawa Timur, di Gedung Kesenian Ponorogo, Minggu (26/2/2023).
Untuk menentukan kandidat yang akan dipilih sebagai capres itu, papar dia, Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri terus berdoa untuk memilih yang terbaik. Bukan saja untuk PDIP, namun untuk seluruh rakyat Indonesia.
Hasto memohon doa seluruh rakyat Indonesia agar PDIP dituntun untuk memilih capres terbaik yang berpihak kepada rakyat dan kejayaan bangsa.
Kendati belum menyebut nama, Hasto menyebut bahwa capres PDI Perjuangan yang diusung merupakan tokoh yang lahir dari rahim partai. Menurutnya, kandidat capres tidak semata mata hanya pintar dalam pencitraan saja.
"Kami mengusung calon yang berasal dari rahim PDIP. Nanti bakal kita umumkan di waktu yang tepat. Namanya sudah ada," tandasnya.
Terkait munculnya nama capres yang diusung partai lain, Hasto menegaskan PDIP menghormati hak konstitusional setiap warga negara maupun koalisi partai pengusung.
"Kami harus menghormati sebagai upaya mereka membangun komunikasi politik. Kita punya mekanisme sendiri di internal partai," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Pemerintah Bubarkan PDIP karena Banyak Kader yang Korupsi
-
Kumpulkan Anggota Komisi III PDIP Jelang Sidang Perdana Hasto Besok, Ini Arahan Megawati
-
Novel Baswedan Ungkap Percakapan Rahasia dengan Hasto Soal Pelemahan KPK
-
Jelang Sidang Praperadilan Hasto, PDIP Berharap KPK Hadir Agar Bisa Menguji Dasar Penetapan Tersangka
-
Mahfud MD Heran Kasus KPK Tangkap Hasto: Politisasinya Begitu Gamblang
Tag
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Adu Mental! Pemain Korut Teror Psikologis Skuat Timnas Indonesia U-17
-
Rekam Jejak Kim Sang-sik, Junior STY yang Pimpin ASEAN All Stars Lawan Manchester United
-
Jepang Tersingkir! Ini Skenario yang Bisa Bawa Timnas Indonesia Juara Piala Asia U-17
-
Rekam Jejak Wipawee Srithong: Bintang Timnas Thailand, Pengganti Megawati di Red Sparks
-
Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
Terkini
-
Saldo DANA Kaget Sore Ini, Bisa Bayar Kopi untuk Nobar Timnas Indonesia U-17 vs Korea Utara
-
Indosat Catat Kenaikan Trafik Data 21 Persen saat Idul Fitri 2025
-
Klik Link Saldo DANA Kaget Bisa Cair Rp 200 Ribu, Bikin Hari Senin Siang Makin Semangat
-
68 ASN di Aceh Barat Disanksi Potong TPP Gegara Bolos Kerja
-
Kecelakaan Maut di Aceh Timur, 1 Tewas