SuaraSumut.id - Seorang petugas kebersihan mobil (doorsmer) di Malaysia ditangkap personel unit II Subdit I Ditresnarkoba Polda Sumatera Utara (Sumut) karena ketahuan membawa narkotika jenis sabu di Loket Bus Jalan Gagak Hitam/Ringroad Medan.
"Pekerja itu berinisial IWS (31), warga Desa Tanjong Glumpang, Kabupaten Aceh Utara, Aceh. Pelaku diringkus di Jalan Gagak Hitam Medan," kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi.
Hadi menyebutkan, awalnya personel Ditresnarkoba Polda Sumut, mendapat informasi ada pengiriman sabu-sabu dari Malaysia ke Kota Medan.
Dari hasil penyelidikan, tim mengidentifikasi kalau sabu dibawa oleh seorang penumpang bus. "Kemudian, tim bergerak ke loket bus di Jalan Ringroad Medan," ucapnya.
Ia mengatakan petugas melakukan penggeledahan terhadap seorang pria bernama IWS, ditemukan satu tas sandang warna hitam.
Di dalam tas sandang, ada satu bungkus kemasan teh China warna hijau yang bertulisan Chinese Pin Wei yang berisikan narkotika jenis sabu seberat 1 kg.
Saat diinterogasi, tersangka mengaku bahwa barang sabu itu, disuruh oleh seseorang (dalam lidik) untuk membawa sabu tersebut.
"Kasus penangkapan sabu itu, masih kita dalami," kata Hadi
Kabid Humas menambahkan tersangka telah menerima upah membawa sabu sebesar kurang lebih Rp 10 juta. (Antara)
Baca Juga: NGERI! Usai Konser, Band Radja Disekap hingga Mau Dibunuh di Malaysia
Berita Terkait
-
Ancaman Pembunuhan Band Radja di Malaysia, Promotor Jelaskan Panjang Lebar: Tak Ingin Ada Selisih Kedua Negara
-
Disekap hingga Mau Dibunuh di Johor Malaysia, Band Radja Akui Rasakan Trauma!
-
Pelaku Penyekapan dan Ancaman Pembunuhan Radja di Johor Malaysia, Dibebaskan dari Tuntutan setelah Bayar 10 Ribu Ringgit!
-
Kronologi Penyekapan hingga Ancaman Pembunuhan Radja di Johor, Malaysia!
-
Ian Kasela: Pelaku Pengancaman Pembunuhan Band Radja adalah Ajudan Salah Satu Petinggi Johor!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati