Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Kamis, 23 Maret 2023 | 14:59 WIB
Ilustrasi mayat, jenazah. [Envato]

SuaraSumut.id - Seorang pria yang sehari-harinya bekerja sebagai juru parkir (jukir) Jamal Surbakti (44) ditemukan tewas terkapar dalam kamar kos di Jalan Jamin Ginting, Pasar II, Kecamatan Medan Baru.

Korban tewas diduga karena dibunuh. Pasalnya, di bagian belakang punggungnya ditemukan banyak luka tikaman. Keluarga korban telah melaporkan kejadian ini ke Polsek Medan Baru.

"Adik saya seharinya bekerja jaga parkir di Jalan Setia Budi. Dia dikeroyok dan dari rekaman CCTV ada satu orang yang menikamnya," kata abang kandung korban Ucok Surbakti dikonfirmasi SuaraSumut.id, Kamis (23/3/2023).

Korban ditemukan terkapar bersimbah darah di dalam kamar kos pada Jumat (17/3/2023). Pihak keluarga korban yang mendapat informasi ini kemudian turun ke lokasi.

Baca Juga: Tak Ada Nama Anies hingga Ganjar di Pembicara Tarawih Masjid UGM Tahun Ini, Begini Penjelasan Takmir

"Sampai di sana, jenazah adik saya sudah diatopsi ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan," kata Ucok.

Ia menjelaskan korban meninggal karena mendapatkan tindak kekerasan pengeroyokan dan juga penusukan menggunakan senjata tajam di seputaran Jalan Jamin Ginting Medan.

"Jadi dia (korban) sempat dikeroyok, dia lari, terus ada yang mengejar. Rekaman CCTV ada satu orang yang menikam," ujar Ucok.

Keluarga korban berharap agar pihak kepolisian dapat segera menangkap pelaku pembunuhan terhadap korban.

Kapolsek Medan Baru Kompol Ginanjar Fitriadi ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id menjelaskan pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait kejadian tersebut.

Baca Juga: KNPI KBB Belum Miliki Gedung Sekretariat Permanen

"Masih kita lakukan penyelidikan," pungkasnya.

Kontributor : M. Aribowo

Load More