SuaraSumut.id - Stok darah Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), berkurang drastis selama Ramadhan 2023.
"Saat ini stok kami hampir kosong," ujar Humas PMI Kota Medan, Bayu Lubis, Selasa (18/4/2023).
Menurutnya, pada hari biasa, pihaknya dapat mencukupi permintaan 100-200 kantong darah per hari, yang masing-masing berkapasitas 350 cc, dari rumah sakit-rumah sakit yang ada di Medan.
Namun, saat Ramadhan 2023, stok yang ada di PMI Medan hanya berkisar 50 kantong darah setiap harinya.
"Kami hanya sanggup menyuplai 50 kantong darah per hari. Kami kekurangan stok untuk semua golongan darah," kata Bayu.
Dia melanjutkan mayoritas permintaan datang untuk golongan darah O dan B, sementara permohonan untuk A dan AB relatif sedikit.
Agar kebutuhan masyarakat akan darah tetap terpenuhi, Bayu menyebut PMI Medan melakukan beberapa cara, seperti pertama, meminta kepada keluarga pasien untuk menjadi pendonor saat ada kerabat yang memerlukannya.
Kedua, melakukan pendekatan ke beberapa instansi supaya mereka mendonorkan darah secara beramai-ramai.
"Akan tetapi, sejak 17 April 2023, instansi-instansi sudah tidak ada yang berkenan mendonorkan darah, karena sudah mendekati Lebaran. Mereka sepakat melakukannya lagi setelah Hari Raya Idul Fitri," tutur Bayu.
Baca Juga: Tragis! Kebakaran Rumah di Medan Amplas Renggut 6 Nyawa Sekeluarga
Setelah itu, PMI Medan memaksimalkan dua bus donor darah miliknya dengan membuka posko donor di dua titik, yakni di sekitar Tugu Harian SIB dan di kawasan Jalan S Parman.
Lokasi donor bergerak itu dibuka pada tanggal 17-21 April 2023. "PMI Medan tidak libur selama Lebaran. Kami membuka fasilitas donor darah untuk rumah sakit selama 24 jam dan selalu siap jika ada individu yang mau mendonorkan darahnya," kata Bayu. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini