SuaraSumut.id - Aksi kejahatan jalanan kembali meresahkan masyarakat Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut). Kekinian, seorang ustaz menjadi korban keganasan pelaku.
Korban Ustaz Umar Khatib (70) menjadi korban begal ketika melintas di kawasan Jalan Mandala By Pass, Kecamatan Medan Tembung.
Akibat kejadian ini, korban mengalami luka-luka karena terjatuh dari sepeda motor saat pelaku begal merampas paksa tas korban.
Korban menjelaskan kejadian yang dialaminya terjadi pada Sabtu 23 September 2023 subuh.
Baca Juga: Besok Meluncur, Segini Tarif Transaksi Bursa Karbon di RI
Saat itu korban yang kondisinya tidak memungkinkan mengendarai sepeda motor dibonceng istrinya hendak menuju masjid untuk mengisi ceramah.
"Ada enam orang pemuda yang mengendarai tiga unit sepeda motor. Dua diantaranya langsung merampas tas yang disandang istriku," katanya, Senin (25/9/2023).
Begitu tas dirampas, korban dan istrinya langsung terseret jatuh ke aspal. Sedangkan pelaku langsung kabur meninggalkan lokasi membawa tas berisi dokumen penting, handphone dan sejumlah uang milik korban.
Warga sekitar yang melihat korban dan istrinya terjatuh lalu membantunya dan membawa ke Rumah Sakit Muhammadiyah guna mendapatkan perawatan medis. Anak korban lalu membuat laporan ke Polsek Percut Sei Tuan.
"Semoga pelakunya dapat segera tertangkap oleh pihak kepolisian," katanya.
Baca Juga: Dewan Pers: Aksi Demo 'Uang Amplop' Kades Kronjo Tangerang Bukan Dilakukan Wartawan
Kanit Reskrim Polsek Percut Sei Tuan Iptu Jefri Simamora dikonfirmasi SuaraSumut.id mengaku pihaknya masih melakukan pengecekan dan penyelidikan kasus ini.
"Masih kita cek dulu ya," katanya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Wakil Walkot Medan Ngamuk Dapati Parkir Berlapis Dekat RSUD Pirngadi: Jangan Dibiasakan
-
Bobby Nasution Batal Hadiri Pisah Sambut Wali Kota Meski Telah Datang ke Balai Kota, Apa Sebabnya?
-
Komplotan Begal Berpistol Berkeliaran di Jatinegara, Raja Tega sampai Bikin Korbannya Cium Aspal!
-
Viral! Pemotor Dikejar Polisi Dikira Begal, Pengamat: Saatnya Evaluasi SOP Pemeriksaan
-
Waspada! Tuduh Korbannya Nunggak Cicilan Motor, Komplotan Begal Nyamar Debt Collector Berkeliaran di Jaktim
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Gelar Kreasi Literasi Keuangan, Astra Financial Dukung Peningkatan Literasi Keuangan
-
Polda Sumut Prediksi 6 Juta Pemudik Bakal Masuk ke Sumatera Utara di Momen Lebaran 2025
-
Pak Bhabin Kunjungi Sumut, Edukasi Tertib Berlalu Lintas dengan Sentuhan Humor
-
Effendi Simbolon Dialog Terbuka dengan Mahasiswa hingga Dosen UHN
-
Pencuri Jemuran di Deli Serdang Tewas Dianiaya, 4 Orang Ditangkap