SuaraSumut.id - Dua orang pria yang membakar temannya hidup-hidup di Jalan Pipit 7, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), menjadi tersangka.
Hal ini dikatakan oleh Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Teuku Fathir Mustafa saat dikonfirmasi SuaraSumut.id, Jumat (27/10/2023).
"Dua orang sudah kami tetapkan sebagai tersangka, inisial E dan L. Saat ini keduanya dalam pengejaran," kata Fathir.
Fathir menjelaskan peristiwa bermula saat D (23) dan dua tersangka yang masih ada hubungan pertemanan menuduh korban mencuri HP milik E.
"Korban sempat dituduh mengambil handphone milik E pada saat itu terjadi cekcok mulut," ujar Fathir.
Hal ini membuat tersangka menjadi gelap mata dan berbuat nekat. Tubuh korban disiram bensin dan disulut api rokok.
"E emosi mengambil bensin yang ada di tangan L. Kemudian disiram ke tubuh korban sehingga tersulut api. Korban menderita luka bakar," ungkapnya.
Sementara itu, ayah korban Ribut Hartono Rangkuti (53)mengaku sangat menyesalkan kejadian main hakim sendiri terhadap anaknya.
"Kalau anak saya bersalah kan bisa dibawa ke polisi, jangan main hukum rimba," cetusnya.
Ribut sendiri membela anaknya dengan mengatakan korban merupakan sosok yang baik dan tidak pernah membuat masalah.
"Saya tidak yakin Deni mencuri, setahu saya dia tidak pernah membuat masalah baik itu di rumah ataupun di sekitar rumah," jelasnya.
Dirinya hanya bisa pasrah terhadap kondisi korban yang sedang menjalani perawatan karena mengalami luka bakar.
"Istri dan anak ketiga saya bekerja di Malaysia. Anak pertama saya sudah berkeluarga dan tidak tinggal dengan kami. Hanya saya dan korban tinggal berdua. Kadang kami makan tak makan. Saya bingung harus mencari kemana biaya operasi anak saya," katanya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Dituduh Curi HP, 2 Pria di Deli Serdang Nekat Bakar Teman
-
Pria di Deli Serdang Dibakar Temannya Hidup-hidup karena Dituduh Curi HP, Polisi Buru Pelaku
-
Soal Santri Tewas Diduga Dibakar Teman, KemenPPPA Ungkap Hal Ini
-
Dibakar Saat Tidur, Santri di Palembang Alami Luka Bakar Serius di Tangan
-
6 Fakta Bentrokan Massa di Muntilan Magelang, Motor Dibakar hingga Kemacetan Meluas ke Jogja
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat
-
57 Saksi Kasus Korupsi Beasiswa Rp420,5 Miliar di Aceh Diperiksa
-
Dirut PT PASU Diduga Korupsi Penjualan Aluminium Tahun 2018-2024 Ditahan