SuaraSumut.id - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menyebut tragedi kemanusiaan yang terjadi di Gaza, Palestina, tidak dapat diterima dan harus segera dihentikan.
Melalui postingan di akun instagram miliknya, Prabowo mengatakan saat ini Pemerintah Indonesia telah melepas bantuan kemanusiaan berupa bahan makanan, alat medis, selimut, tenda dan lain-lain.
"Presiden RI @jokowi melepas bantuan kemanusiaan tahap pertama untuk Palestina sebesar 51.5 ton berupa bahan makanan, alat medis, selimut, tenda, dan barang-barang logistik lainnya yang telah disesuaikan dengan kebutuhan yang ada di Gaza," tulisnya dilihat Sabtu (4/11/2023).
Prabowo menyampaikan tragedi kemanusiaan yang ada di Gaza tidak dapat diterima dan harus sesegera mungkin dihentikan.
"Indonesia akan terus bersama perjuangan bangsa Palestina," tukasnya.
Warganet yang melihat postingan calon presiden (capres) dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) ini meminta agar Indonesia juga mengerahkan kekuatan militer ke Palestina.
"Terima kasih pak, Bapak harapan kami tolong bantu Palestina pak, kerahkan militer kita, setidaknya untuk menjaga rumah sakit, tempat mereka berlindung pak, bahkan rumah sakit tempat orang orang terlantar mereka coba hancurkan pak, tidak ada lagi tempat yang aman buat saudara kita," ungkap warganet.
"Pak perlu tindakan preventif juga pak setelah ini ya, kita harus menyumbat sumber nya dulu pak," ujar warganet.
"Mungkin bisa koordinasi dengan negara lain mengirim militernya. Karena mau bagaimanapun kaya ini agak lucu, seperti "waduh..mau dibunuh yah? saya sediakan kasur biar empuk jatuhnya, atau saya kasih makanan supaya bisa berdiri Iagi menunggu bom lain datang," kata warganet.
Baca Juga: 3 Pemeran Utama Film 'Tiger 3', Ada Salman Khan dan Katrina Kaif
Tag
Berita Terkait
-
Indonesia Mau Kirim Kapal Rumah Sakit Ke Palestina, Prabowo Koordinasi Dengan Dubes Mesir
-
Eks Panglima GAM Ditunjuk Jadi 'Komandan' Pemenangan Prabowo-Gibran Di Aceh
-
Jimly Asshiddiqie Pernah Nyatakan Dukung Prabowo, Ganjar Yakin MKMK Netral: Akan Berisiko Jika...
-
Khofifah-Ridwan Kamil Masuk TKN Prabowo-Gibran? Gerindra Ungkap Kemungkinannya
-
Prabowo Subianto "Gemoy"? Memangnya Prabowo Subianto Segemoy Apa Sih?
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja